Senin, 28 Desember 2020

Tawasul Kirim Al Fatihah.

Bismillaahir rahmaanir rahiim 

Alfaatihah ilaa hadroti man arsalahullaahu rahmatan lil’aalamiina wa syafii’an lilmudznabiina sayyidil-anbiyaa-i wal-mursaliina wa khoiril-kholqi ajma’iina wa habiibi robbil-‘aalamiina al-mushthofaa habiibinaa wanabiyyinaa wa syafii’inaa maulaanaa sayyidinaa Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa aalihi wa shohbihi wa sallam, wali’abaihil-kariimainith-thoohiriina sayyidinaa ‘abdullah ibni abdul muththolib, wa sayyidatinaa aaminah binti wahbin wa jamii’i aabaa-ihil-athhaari wa ikhwaanihi minal-anbiyaa-i wal-mursaliina wa aali kulli minhum. Wa ilaa arwaahi sayyidatinaa khodiijatal-kubroo wa sayyidinaa aliyyil-murtadhoo wa sayyidatinaa fathimataz-zahraa’i wabnaihimal-hasanaini sayyidinaal-hasani wa sayyidinaa husaini wa dzurriyyatihimaa was-sayyidati zainabi ukhtil-husaini wa sayyidinaa hamzah wal-‘abbaas, wa sayyidinaa ‘abdullah ibni ‘abbaas, wa sayyidinaa ja’far ibni abi thoolib, wa sayyidinaa ‘aqiil ibni abi thoolib, was-sayyidah ummi haani wa ummihim sayyidah fathimah binti asad, wajamii’i ahli baiti rasuulillaahi wa azwaajihi wa drurriyyatihi wa saadaatinaal-khulafaa’ir-roosyidiina abi bakrin wa ‘umara wa ‘utsmaana wa ‘aliyy, wash-shohaabati ajma’iina, wa kulli nabiyyin wa waliyyin wa shofiyyin wa habiibin wa qoriibin, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wahsyurnaa fii zumrotihim wanfa’naa bibarokaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wanafahaatihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah. 

Wa ilaa arwaahi sayyidinaa ‘aliy zainal-’aabidiin, wa sayyidinaa muhammad al-baaqiir, wa sayyidinaa ja’far ash-shoodiq, wa sayyidinaa ‘aliy al-‘uraidhi, wa akhiihi wa sayyidinaa muusaa al-kaazhimi wa ushuulihimaa wa furuu’ihimaa wa sayyidinaa muhammad ibni aliy al-‘uraidhi, wa sayyidinaa ‘iisaa ibni muhammad, wa sayyidinaa ahmad ibni ‘iisaa al-muhaajir, wa sayyidinaa ‘ubaidillaah ibni ahmad, wa sayyidinaa ‘alwiy ibni ubaidillaah, wa akhowaihi jadiid wa basyriy wa ushuulihim wa furuu’ihim wal-muntasibiina ilaihim, wa sayyidinaa muhammad ibni ‘alwiy, wa sayyidinaa ‘alwiy ibni muhammad ibni alwiy, wa sayyidinaa ‘aliy khooli qosam ibni ‘alwiy ibni muhammad, wa sayyidinaa muhammad shoohibi marbaath ibni ‘aliy ibni ‘alwiy’, wa sayyidinaa ‘alwiy ‘amil-faqiih ibni muhammad, wa sayyidinaa ‘aliy (abuul faqiihil muqoddam) ibni muhammad, wa sayyidinaal-faqiihil-muqoddam muhammad ibni ‘aliy baa-‘alawiy, wa aulaaduhul-khomsah saadatinaa ‘alwiy wa ‘abdullah wa ‘abdurrahmaan wa ahmad wa ummil-fuqoroo-i asy-syayyidah zainab (ummi aulaadi faqiihil muqoddam), wasy-syaikh sa’iid ibni ‘iisaa al-‘amuudiy wa ushuulihim wa furuu’ihim wal-muntasibiina ilaihim, wa saadaatiina asy-syaikh ‘abdul qodir al-jiilaaniy  wa sayyidinaa abil-hasan asy-syadziliy wa abii madyan al-maghribiy, wal-imaamil-ghazaaliy, wa sayyidinaa ahmad ar-rifaa’iy, wa sayyidinaa ahmad al-badawiy, wasy-syaikhul-imaamil-busyairiy, wa jamii’i masyaa-ikhish-shuufiyyah, wal-a’immatil-arba’ati abiy haniifah wa malik wasy-syaafi’iy wa ahmad ibni hanbal, wal-imaamil-bukhooriy wa muslim, wa jamii’i a’immatil-hadiitsi wa rijaali isnaadihim wa man fii thobaqootihim wa masyaa-ikhihim wal-akhidziina ‘anhum wal-muntasibiina ilaihim wa ushuulihim wa furuu’ihim, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wanfa’naa bibarokaatihim wa nafahaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim wa salaamatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah. 

Wa ilaa arwaahi sayyidinaa ‘aliy ibni ‘alwiy ibnil-faqiihil-muqoddam wa akhiihi sayyidinaa ‘abdullaah baa’alwiy, wa sayyidinaa muhammad (maulad-dawiilah) ibni ‘ali ibni ‘alwi, wa sayyidinaa ‘abdir-rahmaan as-saqoof ibni muhammad maulaad-dawiilah wa aulaadihits-tsalaatsata ‘asyaro sayyidinaa abi bakar as-sakran  wa sayyidinaa ‘umar al-muhdhor wa sayyidinaa ‘abdullah ibni ‘abdir-rahman wa ikhwaanihim, wa sayyidinaa ‘abdullah al-‘aydrus al-akbar ibni abi bakar as-sakran, wa sayyidinaa abi bakar al-‘adani ibni ‘abdullah al-‘aydrus, wa sayyidinaa ‘ali ibni abi bakar as-sakran, wa sayyidinaa abdir-rahman ibni ‘ali, wa sayyidinaa ahmad ibni abi bakar as-sakran wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa sayyidinaa muhammad ibni hasan jamalul-lail, wa sayyidinaa muhammad ibni ‘ali khorid, wa sayyidinaa ahmad ibni ‘alwi baa jahdab, wasy-syaikh sa’din as-suwaini, wasy-syaikh ahmad balwa’aar, wasy-syaikh ‘abdir-rahman baa-jalahban, wasy-syaikh ‘umar ibni ‘abdullah baa-ghoriib, wasy-syaikh ma’ruf baa-jamaal, wasy-syaikh ‘umar baa-makhromah wa man fii thobaqootihim wa masyaa-ikhihim wal-akhodziina ‘anhum wal-muntasibiina ilaihim wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa ilaa arwaahi sayyidinaa asy-syaikh al-fakhrul-wujud Abubakar ibni salim, wa sayyidinaa husain ibni asy-syaikh abubakar wa sayyidinaa hamid ibni asy-syaikh abubakar wa sayyidinaa ‘umar al-muhdhor ibni asy-syaikh abubakar wa ikhwaanihim wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa saadaatinaa ahmad ibni muhammad al-habsyi, wa ‘abdur-rahman ibni muhammad al-jufriy, wa sayyidinaa yusuf ibni abid al-hasani, wa sayyidinaa thaha ibni ‘umar as-saqqaf, wa sayyidinaa ‘umar ibni sagaf as-saqqaf wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa ilaa arwaahi sayyidinaa ‘aqil ibni salim, wal-habib ‘umar ibni abdir-rahman al-‘aththas, wal-habib salim ibni ‘umar al-‘aththas, wal-habib husain ibni ‘umar al-‘aththas wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa ilaa ruuhi asy-syaikh ‘ali baa-ros, wa ilaa arwaahi al-habib ahmad ibni hasyim al-habsyi, wal-habib ‘iisa ibni muhammad al-habsyi, wal-habib muhammad ibni ‘alwi as-saqqaf wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa ilaa arwaahi al-habib ‘abdullah ibni ‘alwi al-haddad, wal-habib hasan ibni ‘abdullah al-haddad, wal-habib ‘alwi ibni ‘abdullah al-haddad wa ushuulihim wa furuu’ihim, wa ilaa arwaahi al-habib abdur-rahman ibni ‘abdullah bal-faqiih, wal-habib ‘ali ibni ‘abdullah al-‘aydrus, wal-habib ahmad ibni ‘umar al-hinduwan, wal-habib ahmad ibni zain al-habsyi, wal-habib ‘umar ibni zain ibni saamith, wal-habib muhammad ibni zain ibni saamiith, wa man fii thobaqootihim wa masyaa-ikhihim wal-akhidziina ‘anhum wal-muntasibiina ilaihim wa ushuulihim wa furuu’ihim, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wanfa’naa bibarokaatihim wa nafahaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim wa salaamatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah. 

Tsumma ilaa arwahi ... (sebutkan wali/orang yang akan dikirimi kemudian dengan menambahi kata Wa, contoh Wasy-syaikh Hasan Al-Basri, wa sayyidinal-Imam Abu Hamid Muhammad bin Muhammad Al-Ghozali, dsb) wa ushuulihim wa furuu’ihim, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wanfa’naa bibarokaatihim wa nafahaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim wa salaamatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah. 


Ini nama-nama para Aulia Allah yang sering alfaqir kirimkan alfatihah sebagai wasilah dan kecintaan alfaqir kepada beliau semua.. 

Asy-Syaikh Hasan Al-Basri, Asy-Syaikh Sofyan Ats-Tsauri, Asy-Syaikh Ibrahim bin Adham, Asy-Syaikh Malik bin Dinar, Asy-Syaikh Fudhail bin Iyadh, Asy-Syaikh Ma'ruf Al-Karkhi, Asy-Syaikh Zunnun Al-Mishri, Asy-Syaikh Sarri Al-Saqothi, Asy-Syaikh Abu Yazid Al-Busthami, Asy-Syaikh Junaid Al-Baghdadi, Asy-Syaikh Abubakar Asy-Syibli, Asy-Syaikh Ahmad Ar-Rifa'i, Asy-Syaikh Abul Hasan Asy-Syazili, Asy-Syaikh Jalaluddin Ar-Rumi, Asy-Syaikh Ahmad Al-Badawi, Asy-Syaikh Ibnu Athoillah As-Sukandari, Asy-Syaikh Bahauddin Muhammad Al-Naqsyabandi, Asy-Syaikh Ahmad bin Ali Al-Buny, Sayyidinal-Imam Quthbil-Robbani Asy-Syaikh Muhyiddin Abdul Qodir Al-Jaelani, Asy-Syaikh Muhammad Saman Al-Madani,  Asy-Syaikh Muhammad Taqiyudin Ad-Dimasqi Al-Hanbali,Asy-Sayikh Al-Imam Bushairy, Asy-Syaikh Ma'ruf Ba-Jamal, Asy-Syaikh Umar Ba-Makhromah, Al-Imam Al-Allamah Abu Zakaria Muhyuddin bin Syaraf An-Nawawi Ad-Dimasyqi,Al-Imam As-Sayyid Abu Abdullah Muhammad bin Sulaiman Al-Jazuli Al-Maghrobi,Asy-Syaikh Abul Abbas Ahmad bin Muhammad bin al-Mukhtar at-Tijani,Rabi'ah binti Ismail Al-Adawiyah, Sayyidinal-Imam Abu Hamid Muhammad bin Muhammad Al-Ghozali, Sayyidinal-Habib Maula Aidit bin Ali Shohibul Hauthoh, Sayyidinal-Habib Abdullah Ba-Faqih bin Muhammad Maula Aidit, Asy-Syaikh Kuro Karawang,Asy-Syaikh Mbah Kuwu Sangkan atau Pangeran Cakra Buana Cirebon, Asy-Syaikh Datul Kahfi Pasambangan Cirebon, Sunan Drajat (Syarifuddin), Sunan Kudus (Ja'far Shodiq), Sunan Muria (Umar Said), Sunan Giri (Ainul Yaqin), Sunan Ampel (Rahmatullah), Sunan Bonang (Makdum Ibrahim), Sunan Kalijaga (Abdusy-Syahid), Sunan Gunung Jati (Syarif Hidayatullah), Sunan Gresik (Maulana Malik Ibrahim), Sayyidinal-Sulthanul-Malaa'i Wa Imaamul-Auliaa'i Wa Ghautsul-Akaabiri Syamsusy-Syamuusi Wa Muhyin-Nufuusi Al-Habib Abdullah bin Abubakar Al-Aydrus Al-Akbar, Sayyidinal-Imam Al-Habib Ali bin Muhammad bin Husin Al-Habsy Sohibul Maulid Simthud-Durror, Sayyidinal-Habib Salim bin Abdurrahman Bin Syaikh Abubakar Inad, Sayyidinal-Habib Yusuf bin Ali Al-Anggawi Al-Hasani Telangu Sumenep, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Ali Al-Uraidhi Keramat Panjang Tangerang,Sayyidinal-Imam Al-Habib Husin bin Abubakar Al-Aydrus Sohibul Luar Batang wa H.Abdulqodir,Sayyidinal-Habib Ali bin Abdurrahman Ba-Alwi Kampung Bandan,Sayyidinal-Habib Muhammad bin Umar Al-Qudsi Kampung Bandan, Sayyidinal-Habib Alwi bin Abdurrahman Asy-Syatiri Kampung Bandan, Sayyidinal-Habib Hasan bin Muhammad Al-Haddad Tanjung Priuk, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Ali Al-Khirid, Sayyidinal-Habib Abdurrahman bin Muhammad Al-Aidit, Sayyidinal-Habib Umar bin Segaf As-Segaf, Sayyidinal-Habib Thohir bin Umar Al-Haddad, Sayyidinal-Habib Thohir bin Husin Bin Thohir, Sayyidinal-Habib Hamid bin Umar Al-Hamid, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Ibrohim Bil-Faqih, Sayyidinal-Habib Idrus bin Umar Al-Habsy Gurfah,Sayyidinal-Habib Husin bin Muhammad Al-Habsy, Sayyidinal-Habib Abdulbari bin Syeck Al-Aydrus, Sayyidinal-Habib Abdurrahman bin Musthofa Al-Aydrus, Sayyidinal-Habib Husin bin Umar Bin Sahal, Sayyidinal-Habib Fadhil bin Alwi Bin Sahal Mauladdawilah, Sayyidinal-Habib Ali bin Hasan Al-Attas, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Hasan Al-Attas Huroidhoh, Sayyidinal-Habib Sholeh bin Abdullah Al-Attas Maula Amed, Sayyidinal-Habib Abubakar bin Abdullah Al-Attas, Sayyidinal-Habib Ja’far bin Muhammad Al-Attas, Sayyidinal-Habib Harun bin Hud Al-Attas, Sayyidinal-Habib Abdurrahman bin Muhammad Al-Masyhur, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Umar Bin Yahya, As-Sayyid Ahmad bin Zain Dahlan, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Mukhsin Al-Haddar Inad, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Hadi As-Seggaf, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Abdullah As-Seggaf, Sayyidinal-Habib Alwi bin Segaf Al-Jufriy, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Muhammad Al-Kaff, Sayyidinal-Habib Hasan bin Ahmad Baharun Bangil, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Ali Al-Haddad Bangil, Sayyidinal-Habib Abdulqodir bin Alwi As-Seggaf Tuban, Sayyidinal-Habib Ja’far bin Syaikhan As-Seggaf Pasuruan, Sayyidinal-Habib Alwi bin Segaf As-Seggaf Pasuruan, Sayyidinal-Habib Husin Al-Qodri Pontianak, Sayyidinal-Habib Umar bin Ali Bin Syaikh Abubakar Cirebon, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Ali Bin Shihab Tarim, Sayyidinal-Habib Alwi bin Abdillah Bin Shihab Tarim, Sayyidinal-Habib Idrus bin Husin Al-Aydrus Palembang, Sayyidinal-Habib Utsman bin Abdullah Bin Yahya Mufti Betawi, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Muhsin Al-Attas Empang Bogor, Sayyidinal-Habib Musthofa bin Ahmad Al-Muhdor,Sayyidinal-Habib Ahmad bin Muhammad Al-Muhdor, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Ahmad Al-Muhdor Bondowoso, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Idrus Al-Habsy Ampel,Sayyidinal-Habib Abubakar bin Muhammad As-Saqqof Gersik, Sayyidinal-Habib Sholeh bin Mukhsin Al-Hamid Tanggul, Sayyidinal-Habib Husin bin Hadi Al-Hamid Sembrani, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Husin Al-Aydrus Surabaya (Habib Neon), Sayyidinal-Habib Idrus bin Salim Al-Jufriy Sohibul-Ma'had Palu, Sayyidinal-Habib Abdurrahman bin Abdullah Al-Habsy Cikini Jakarta,Sayyidinal-Habib Ali bin Husin Al-Attas Bungur, Sayyidinal-Habib Ali bin Abdurrahman Al-Habsy Kwitang, Sayyidinal-Habib Salim bin Ahmad Bin Jindan, Sayyidinal-Habib Umar bin Muhammad bin Hud Al-Attas Cipayung, Sayyidinal-Habib Zein bin Abdullah Al-Aydrus AlHawi, Sayyidinal-Habib Abdulqodir bin Ahmad Bal-Faqih Malang, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Abdulqodir Bal-Faqih Malang, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Ali Ba-Faqih Tempel Yogyakarta, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Thalib Al-Attas Pekalongan, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Husin Bin Thohir, Sayyidinal-Habib Hasan bin Abdurrahman Al-Musawa Semarang, Sayyidinal-Habib Alwi bin Tohir Al-Haddad Johor Malaysia, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Muhammad Al-Attas Krasak Bekasi, Sayyidinal-Habib Alwi bin Muhammad Al-Haddad Bogor, Sayyidinal-Habib Syekh bin Salim Al-Attas Cisaat Sukabumi, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Alwi Al-Haddad Kalibata (Habib Kuncung), Sayyidinal-Habib Salim bin Thaha Al-Haddad Pasar Minggu, Sayyidinal-Habib Husin bin Muhammad Al-Haddad Tegal, Sayyidinal-Habib Hadi bin Abdullah Al-Haddar Banyuwangi, Sayyidinal-Habib Alwi bin Ali bin Muhammad Al-Habsy Solo, Sayyidinal-Habib Muhammad Anis bin Alwi Al-Habsy Solo, Sayyidinal-Habib Muhsin bin Ali Al-Hinduan Sumenep, Sayyidinal-Habib Nuh bin Muhammad Al-Habsy Singapura,Sayyidinal-Habib Utsman bin Muhammad Bin Yahya, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Ahmad Al-Kaff, Sayyidinal-Habib Abbas bin Abubakar Al-Aydrus Jakarta,Sayyidinal-Habib Abdulqodir bin Ahmad As-Seggaf Jeddah, Sayyidinal-Habib Husin bin Umar Bin Hud Al-Attas Jakarta, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Hadi As-Saqqof, Sayyidinal-Habib Thaha bin Hasan Bin Yahya,Sayyidinal-Habib Abubakar bin Umar Bin Yahya, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Muhammad Al-Haddad, Sayyidinal-Habib Mukhsin bin Muhammad Al-Attas, Sayyidinal-Habib Abdullah bin Salim Al-Attas, Sayyidinal-Habib Husin bin Abdullah Al-Attas Bogor, Sayyidinal-Habib Syaikh Ba-Fagih Surabaya, Sayyidinal-Habib Idrus bin Segaf Al-Jufriy Sumenep, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Ali Al-Habsy,Sayyidinal-Habib Abdullah bin Husin Syami Al-Attas, Sayyidinal-Habib Alwi bin Abbas Al-Maliki Al-Hasani Mekah, Sayyidinal-Habib Muhammad bin Alwi Al-Maliki Al-Hasani Mekah, Sayyidinal-Habib Novel bin Salim bin Ahmad Bin Jindan, Sayyidinal-Habib Al-Walid Abdurrahman bin Ahmad As-Saqqof Tebet, Sayyidinal-Habib Alwi bin Muhammad Al-Aydrus, Sayyidinal-Habib Agil bin Umar Al-Jufriy Qudus, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Agil Al-Jufriy, Sayyidinal-Habib Hasan bin Agil Al-Jufriy Cimaggis Depok, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Hasan Fad’aq Bekasi,Sayyidinal-Habib Hasan bin Abdullah Al-Aydrus, Sayyidinal-Habib Ahmad bin Hasan Al-Aydrus,Sayyidinal-Habib Abunawar bin Ahmad Al-Aydrus Joglo Jakarta Barat,Sayyidinal-Habib Abubakar bin Salim Bin Syaikh Abubakar Sumenep, Sayyidinal-Habib Abubakar Jamalullail Mangga Dua Kota, Sayyidinal-Habib Ja’far bin Ali Al-Aydrus Malaysia, Sayyidinal-Habib Syech bin Ali Al-Jufriy, Sayyidinal-Habib Segaf bin Mahdi Bin Syaikh Abubakar, Sayyidinal-Habib Hamid bin Abbas Bahasyim, Sayyidinal-Habib Alwi Jamalullail, Sayyidinal-Habib Zein Al-Jufriy Semarang, Sayyidinal-Habib Alwi Bahsin Palembang,Sayyidinal-Habib Muhammad Al-Jufriy Malang, Sayyidinal-Habib Hasan Al-Hinduan Surabaya, Sayyidinal-Habib Umar bin Muhammad Maulachela Jakarta, Sayyidinal-Habib Ahmad Hayqal bin Kholid Al-Kaff Rawabelong, Sayyidinal-Habib Umar bin Yusuf Al-Maghribi Bukit Bedugul Bali, Sayyidinal-Habib Ali bin Abu Bakar Al-Hamid Kusumba Kelungkung Bali, Sayyidinal-Habib Maulana Yusuf Al Baghdi Al Maghribi Kembar Karang Asem Bali, Sayyidinal-Habib Ali bin Zaenal Abidin Al-Aydrus Kembar Karang Asem Bali, Asy-Syaikh Sulthan Maulana Hasanudin Banten, Asy-Syaikh Sulthan Maulana Yusuf Banten, Asy-Syaikh Muhammad Sholeh bin Abdurrahman Gunung Santri Banten, Asy-Syaikh Asnawi Caringin Banten, Asy-Syaikh Mansuruddin Cikaduen Banten, Asy-Syaikh Abdul Muhyi Pemijahan Tasik,Asy-Syaikh Muhammad Nawawi bin Umar Al-Banteni, Tubagus Atib bin Sultan Agung Tirtayasa Tajuk Tangerang, Kiyai Mustaqim bin Darda bin Abu Khoiruddin Fisabilillah Lengkong Tangerang,Kiyai Nur Sa’ad bin Musa Lengkong Tangerang, Asy-Syaikh Kholil bin 'Abdul Lathif Bangkalan Madura, Asy-Syaikh Junaid Al-Betawi, Asy Syeikh Muhammad Arsyad bin Abdullah Al Banjariy (Kalsel), Al Habib Salim bin Abdullah Asy Syatiriy (Yaman), Al Habib Umar bin Abdullah Al-Attas (Habib Melon Rawabelong Jakarta Barat), KH. Abdul Hamid Pasuruan, Al Habib Mundzir bin Fuad Al Musawa (Jakarta), Asy Syekh Muhammad Zaini Bin Abdul Ghani Al Banjariy (Martapura, Kalsel), KH. Abdullah Syafi'ie Jakarta, KH. Al Muallim Muhammad Syafi'i Hadzami Jakarta, KH. Zainudin MZ (Jakarta), Ust. Jefri Bukhori, KH. Muhammad Arifin Ilham (Jakarta), KH. Syaifudin Amsir (Jakarta), KH. Rizqi Dzulqornain bin Asmad Al Batawiy (Jakarta),

Tsumma ilaa ruuhi..... (sebutkan nama ibu atau bapak atau saudara yang lain) wa ushuulihim wa furuu’ihim, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wanfa’naa bibarokaatihim wa nafahaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim wa salaamatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah. 

Tsumma ilaa arwahi jami’il anbiyai wal mursaliin, wa jami’il auliyai wa syuhadaai was sholihin wa jami’il malaikaatil mukorrobin wa khususan ilaa arwahi abaina wa ummahatina wajaddatina wa masyaikhina wa jami’il muslimiina wal muslimat wal mukminiina wal mukminaat, allaahumma a’li darojaatihim fil-jannah wanfa’naa bibarokaatihim wa nafahaatihim wa asroorihim wa anwaarihim wa ‘uluumihim wa barokaatihim wa salaamatihim fid-diini wad-dunyaa wal-aakhiroti bil-qobuuli, alfaatihah.

Website : http://www.shulfialaydrus.com/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/  
Instagram : http://www.instagram.com/shulfialaydrus/  
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi
Telegram : https://telegram.me/habibshulfialaydrus/
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : https://telegram.me/majlisnuurussaadah/   
LINE : shulfialaydrus
Facebook : Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus atau http://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/ 
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/  

Donasi atau infak atau sedekah. 
Bank BRI Cab. JKT Joglo. 
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5. 
Penulis : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom. 

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس

Rabu, 18 November 2020

Berpakaian panjang bagi wanita muslimah.

Pernah melihat muslimah yang berpakaian panjang hingga menyapu jalanan?

Ada yang bilang itu akan menjadi najis dan tidak sah shalatnya. Ada juga yang bilang itu sunnah.

Lantas Mana yang Benar? Berikut Penjelasanya!

Ketika Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam menerangkan mengenai bagian bawah pakaian, 

عَنْ أُمِّ سَلَمَةَ أَنَّهَا ذَكَرَتْ لِرَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ذُيُولَ النِّسَاءِ فَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يُرْخِينَ شِبْرًا قَالَتْ أُمُّ سَلَمَةَ إِذًا يَنْكَشِفَ عَنْهَا قَالَ تُرْخِي ذِرَاعًا لَا تَزِيدُ عَلَيْهِ

Dari Ummu Salamah, bahwasanya ia pernah menanyakan tentang kain wanita kepada Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam, maka Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Mereka boleh memanjangkannya satu jengkal." Ummu Salamah berkata, "Jika begitu, maka kaki mereka akan terbuka!? Beliau menjawab: "Silahkan engkau panjangkan satu hasta dan jangan lebih." (HR. An Nasa’i No.5242 dan Abu Daud No.3590)

عَنْ ابْنِ عُمَرَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ جَرَّ ثَوْبَهُ خُيَلَاءَ لَمْ يَنْظُرْ اللَّهُ إِلَيْهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ فَقَالَتْ أُمُّ سَلَمَةَ فَكَيْفَ يَصْنَعْنَ النِّسَاءُ بِذُيُولِهِنَّ قَالَ يُرْخِينَ شِبْرًا فَقَالَتْ إِذًا تَنْكَشِفُ أَقْدَامُهُنَّ قَالَ فَيُرْخِينَهُ ذِرَاعًا لَا يَزِدْنَ عَلَيْهِ قَالَ هَذَا حَدِيثٌ حَسَنٌ صَحِيحٌ

Ibnu Umar ia berkata, "Rasulullah bersabda: "Barangsiapa menjulurkan kainnya dengan rasa sombong, maka Allah tidak akan melihatnya pada hari kiamat." 'Aisyah bertanya, "Lalu apa yang harus dilakukan kaum wanita dengan dzail (lebihan kain bagian bawah) mereka?" beliau menjawab: "Mereka boleh memanjangkannya satu jengkal." 'Aisyah kembali menyelah, "Kalau begitu telapak kaki mereka akan terlihat!" beliau bersabda: "Mereka boleh memanjangkannya sehasta, dan jangan lebih." Abu Isa berkata, "Hadits ini derajatnya hasan shahih." (HR. At Tirmidzi No.1653)

Pada hakikatnya, Rasulullah sudah menganjurkan kepada kita untuk mengenakan pakaian muslimah yang sesuai dengan Al Qur'an dan As Sunnah.

Diperbolehkannya memanjangkan ujung kain gamis sampai batas maksimal dua jengkal.

Dari manakah ukuran sejengkal itu dihitung pada pakaian wanita?
Ukuran sejengkal tersebut dimulai dari bagian tengah betis wanita, sebagaimana dijelaskan dengan terang dalam kitab “‘Aunul Ma’bûd.”

Yakni, karena ketika Rasulullah saw. mengatakan, “sejengkal,”
Ummu Salamah r.a. masih bertanya, “Jika betisnya masih terbuka?”
Pertanyaan ini menunjukkan bahwa sejengkal dari betis masih memungkinkan kain itu tersingkap dengan mudah.

Maka dari itu, Rasulullah saw. pun memberi keringanan padanya untuk memanjangkan bagian bawah pakaiannya hingga satu hasta.”

Bukankah pakaian tersebut rentan terkena najis?

Islam agama yang kamil (sempurna) dan syamil (lengkap) yang menjelaskan setiap urusan secara detail. 

Sehingga kita akan mengetahui berbagai solusi dari permasalahan yang kita hadapi dan belum kita ketahui. Ini sebagai bentuk kemudahan Islam.
عَنْ أُمِّ وَلَدٍ لِإِبْرَاهِيمَ بْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ عَوْفٍ أَنَّهَا سَأَلَتْ أُمَّ سَلَمَةَ زَوْجَ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَتْ إِنِّي امْرَأَةٌ أُطِيلُ ذَيْلِي فَأَمْشِي فِي الْمَكَانِ الْقَذِرِ فَقَالَتْ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يُطَهِّرُهُ مَا بَعْدَهُ

Dari seorang ibu putra Ibrahim bin Abdurrahman bin ‘Auf bahwa ia pernah bertanya kepada Ummu Salamah istri Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam,
'‘Sesungguhnya aku adalah seorang perempuan yang biasa memanjangkan (ukuran) pakaianku dan (kadang-kadang) aku berjalan di tempat kotor?’. Jawab Ummu Salamah, bahwa Nabi pernah bersabda, “Tanah selanjutnya menjadi pembersihnya" (HR. Ibnu Majah No.524, Imam Malik No.41, dan At Tirmidzi, Hadits shahih).

Imam Syafi’i menjelaskan, bahwa ketentuan berlaku apabila najis yang diinjak adalah najis yang kering sehingga tidak ada najis yang melekat padanya. Maksudnya, najis tidak terlihat jelas secara fisik melekat pada pakaian (tanah telah menyucikannya). 

Apabila najis yang diinjak adalah najis yang basah, maka harus tetap dibersihkan dengan air hingga bersih.

Artinya, saat muslimah sedang berjalan-jalan mengenakan gamis panjangnya. Dan menyapu jalanan sehingga sempat terkena debu atau kotoran maka yang menjadi pembersihnya adalah tanah berikutnya. 

Artinya, tidak terdapat najis pada kasus ini.

Lain halnya jika ujung pakaian terkena kotoran yang basah. Kita wajib membersihkannya.

Bagaimana Ketika Akan sholat?

Jika ujung pakaian terkena kotoran yang basah kemudian ingin dipergunakan untuk sholat.

Maka najis basah harus dibersihkan dengan air hingga bersih di bagian yang terkena najis saja. Setelah itu, boleh shalat seperti biasa.

Islam telah memberikan kemudahan yang sedemikian rupa kepada seorang wanita.

Sehingga wanita dapat berpenampilan baik di mata masyarakat, selain juga tetap menjaga kehormatan diri.

Demikian, Wallahu A'lam.

Website : http://www.shulfialaydrus.com/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/  
Instagram : http://www.instagram.com/shulfialaydrus/  
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi
Telegram : https://telegram.me/habibshulfialaydrus/
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : https://telegram.me/majlisnuurussaadah/   
LINE : shulfialaydrus
Facebook : Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus atau http://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/ 
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/  

Donasi atau infak atau sedekah. 
Bank BRI Cab. JKT Joglo. 
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5. 
Penulis : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom. 

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس

Minggu, 01 November 2020

Makna Kullu Menurut Para Ulama.

Makna Kullu Menurut Para Ulama.

Lafadz kullu selalu menjadi perbincangan menarik di kalangan umat Islam Indonesia bak seorang selebriti, itu lantaran penafsiran lafadz kullu dalam sebuah hadits Nabi menjadi titik krusial dalam menilai sebagian amalan-amalan umat Islam Indonesia, apakah amalan-amalan tersebut masuk kategori sesat atau tidak.

Nabi Muhammad ﷺ bersabda dalam muqodimah khutbahnya:

فإن خير الحديث كتاب الله، وخير الهدى هدى محمد، وشر الأمور محدثاتها، و"كل" بدعة ضلالة

“Sesungguhnya sebaik-baik perkataan adalah kitab Allah, sebaik-baiknya petunjuk adalah petunjuk Muhammad, seburuk-buruk perkara adalah perkara yang baru, dan setiap bid’ah (hal baru) adalah sesat” (HR. Muslim)

Juga dalam riwayat lain:

وشر الأمور محدثاتها، وكل محدثة بدعة وكل بدعة ضلالة، وكل ضلالة في النار

“Seburuk-buruk perkara adalah perkara yang baru, dan setiap bid’ah (hal baru) adalah sesat, dan setiap kesesatan akan masuk neraka” (HR. An Nasa’i)

Memahami hadits butuh ilmu.
 
Untuk memahami kandungan sebuah hadits, apalagi yang berkaitan dengan hukum, seseorang tidak bisa seenaknya saja mengartikan maksud hadits dan menarik kesimpulan hukum tanpa dasar ilmu,

Ibnu Uyainah (w 198 H) berkata :

 الحديث مضلة إلاّ للفقهاء

“hadits itu menyesatkan kecuali bagi fuqoha”

Ibnu hajar al-Haitamiy (w 974 H) menjalaskan, maksud perkataan tesebut adalah, karena hadits-hadits Nabi itu seperti al-Qur’an, ada lafadz-lafadz yang umum tetapi maksudnya khusus, atau sebaliknya, ada juga lafadz-lafadz yang sudah di mansukh dan lain-lain, yang mana semua itu tidak diketahui kecuali oleh para fuqoha, adapun orang awam yang tidak mengetahui hal-hal ini, akan salah dalam memahami maksud sebuah hadits, sehingga tersesat. (Fatawa alhaditsiyah, hal. 283)

Al-Khatib al-Baghdadi (w. 463 H) dalam kitabnya, Nashihatu Ahli al-Hadits bercerita : 

Suatu ketika al-A’masy (w. 148 H) seorang muhadits, duduk bersama Imam Abu Hanifah (w. 150 H) seorang Imam ahli fiqih. Datanglah seorang laki-laki bertanya suatu hukum kepada al-A’masy. Al-‘Amasy berkata: “wahai nu’man (Imam Abu Hanifah), jawablah pertanyaan itu ” Akhirnya Imam Abu Hanifah menjawab pertanyaan itu dengan baik. Al-A’masy kaget dan bertanya; “dari mana kamu dapat jawaban itu wahai Abu Hanifah?” Imam Abu Hanifah menjawab; “dari hadits yang engkau bacakan kepada kami”. Al-A’masy (w. 148 h) menimpali:

نعم نحن صيادلة وأنتم أطباء

“Benar, kami ini apoteker dan kalian adalah dokternya” (Abu Bakar al-Khatib al-Baghdadi (w. 463 H), Nashihatu Ahli al-Hadits, (Maktabah al-Manar, 1408), hal. 44)

Imam Ahmad (w 241 H) berkata :

لا يستغنى صاحب الحديث من كتب الشافعى وقال: ما كان أصحاب الحديث يعرفون معانى أحاديث رسول الله ﷺ فبينها لهم

“Para ahli hadits tidak bisa terlepas dari kitab-kitab Imam Syafi’i, beliau berkata : para ahli hadits dahulu tidak paham makna-makna hadits, maka Imam Syafi’i menjelaskan maksudnya” (Tahdzib Al Asma wa Al Lughot (1/61))

Begitulah, para ulama dahulu sangat paham bagaimana menerima, menyampaikan, memahami dan mengamalkan sebuah hadits. Para periwayat hadits kadang tidak begitu paham apa maksud dari hadits yang diriwayatkannya, mereka hanya menyampaikan apa yang didengar sebagaimana adanya, ini karena mereka mengamalkan hadits Rosulullah ﷺ :

نضر الله امرأ سمع منا حديثا، فحفظه حتى يبلغه، فرب حامل فقه إلى من هو أفقه منه، ورب حامل فقه ليس بفقيه

“Semoga Allah mencerahkan (mengelokkan rupa) orang yang mendengar hadits dariku, lalu dia menghafalnya kemudian dia menyampaikannya (kepada orang lain), terkadang orang yang membawa ilmu menyampaikannya kepada orang yang lebih paham darinya, dan terkadang orang yang membawa ilmu tidak memahaminya” (HR. Abu Daud)

Untuk memahami maksud dari sebuah hadits atau fiqh al-Hadits, kita harus bertanya kepada fuqoha (ahli fiqih), sebagaimana sudah disebutkan oleh Ibnu Hajar al-Haitamiy diatas. Kenapa bertanya kepada fuqoha, karena merekalah yang mampu meng-istinbath (menarik kesimpulan hukum) dari teks-teks syar’i baik itu al-Qur’an ataupun haduts Nabi.

Kembai ke lafadz “kullu”, untuk memahami lafadz kullu yang ada dalam hadits Nabi diatas kita harus merujuk kepada penjelasan para fuqoha, apa yang dikatakan mereka tentang maksud dari lafadz kullu ini.

Penjelasan ahli ilmu tentang “kullu bid’atin dlolalah”.
 
Imam Nawawi (w 676 H) berkata :

وكل بدعة ضلالة هذا عام مخصوص والمراد غالب البدع

“Setiap bid’ah adalah sesat, lafadz setiap (kullu) disini adalah lafadz umum yang bermaksud khusus, yaitu maksudya sebagian besar bid’ah. (Al-Minhaj syarh shohih Muslim bin al-Hajaj (6/154))

Ibnu Hajar al-Asqolani (w 852 H) berkata :

والمراد بقوله كل بدعة ضلالة ما أحدث ولا دليل له من الشرع بطريق خاص ولا عام

“yang dimaksud dengan ucapan baginda Nabi ﷺ; “setiap bid’ah adalah sesat” adalah sesuatu yang baru yang tidak punya dalil dari syari’at, baik dalil itu secara umum atau secara khusus. (Fathu Al Bari syarh shohih Al Bukhori (13/254))

Ibnu Taimiyah (w 728) berkata :

والبدع المكروهة ما لم تكن مستحبة في الشريعة. وهي أن يشرع ما لم يأذن به الله فمن جعل شيئا دينا وقربة بلا شرع من الله فهو مبتدع ضال. وهو الذي عناه النبي صلى الله عليه وسلم بقوله: كل بدعة ضلالة فالبدعة ضد الشرعة والشرعة ما أمر الله به ورسوله أمر إيجاب أو أمر استحباب وإن لم يفعل على عهده كالاجتماع في التراويح على إمام واحد وجمع القرآن في المصحف. وقتل أهل الردة والخوارج ونحو ذلك. وما لم يشرعه الله ورسوله فهو بدعة وضلالة

“Dan bid’ah yang dibenci adalah apa-apa yang tidak dianjurkan oleh syari’at, yaitu membuat syariat baru yang tidak diperintahkan Allah. Barangsiapa membuat sesuatu sebagai agama dan cara mendekatkan diri kepada Allah tanpa syariat dari Allah, maka dia seorang ahli bid’ah. Itulah bid’ah yang dimaksud dalam ucapan baginda Nabi ﷺ; “setiap bid’ah adalah sesat”. Jadi, bid’ah itu adalah lawan dari syari’at, syari’at itu adalah apa yang diperintah oleh Allah dan Rosul-Nya, baik itu perintah wajib atau anjuran, walaupun perkara itu belum pernah terjadi di masa Nabi, seperti tarawih berjama’ah, mengumpulkan al-Qur’an dalam mushaf, membunuh orang-orang murtad atau khowarij dan sebagainya. Apa yang tidak disyari’atkan oleh Allah dan Rosul-Nya maka itu adalah bid’ah dan kesesatan” (Majmu’ Al Fatawa (23/133))

Jelas sudah dari kesimpulan penjelasan para ulama diatas, bahwa maksud dari hadits Nabi “kullu bid’atin dlolalah” adalah sebagian bid’ah; bid’ah yang sesat adalah bid’ah yang bertentangan dengan syari’at Islam dan tidak mempunyai landasan dalil, baik dalil itu sifatnya umum atau khusus, adapun bid’ah (hal baru) yang tidak bertentangan dengan syariat (karena memiliki substansi ajaran Islam) serta memiliki landasan dalil maka itu bukan bid’ah yang sesat.

Inilah kesimpulan yang dijelaskan oleh Mujtahid mutlak al-Imam Syafi’i --rodhiyallahu ‘anhu- (w 204 H) yang dinukil oleh Ibnu Hajar al-Asqolani:

البدعة بدعتان محمودة ومذمومة. فما وافق السنة فهو محمود وما خالفها فهو مذموم

“Bid’ah itu ada dua; mahmudah (terpuji) dan madzmumah (tercela), apa yang sesuai dengan sunah adalah bid’ah terpuji sedang yang bertentangan dengan sunah adalah bid’ah tercela”

Ada juga riwayat dari imam al-Baihaqi (w 458 H):

المحدثات ضربان ما أحدث يخالف كتابا أو سنة أو أثرا أو إجماعا فهذه بدعة الضلال. وما أحدث من الخير لا يخالف شيئا من ذلك فهذه محدثة غير مذمومة

“Perkara baru ada dua, yang pertama yang menyelisishi al-Qur’an dan sunah Nabi atau atsar sahabat atau Ijma’, maka perkara baru ini adalah bid’ah yang sesat. Yang kedua adalah perkara baru yang tidak menyelisishi hal-hal di atas, maka ini adalah bid’ah yang tidak tercela” (Fathu al-Bari syarh shohih al-Bukhori (13/253))

Mengapa para ulama bisa berkesimpulan seperti ini? Jelas karena mereka mamiliki ilmu yang luas dan perangkat untuk ber-istinbath. Dengan keluasan ilmu dan pemahaman yang dalam tentang cara menarik kesimpulan hukum inilah para ulama mampu melihat dengan jernih maksud dari teks-teks syar’i.

Lalu, Kullu itu maksudnya setiap atau sebagian ?

Mungkin ada yang bertanya, kalau makna dari kullu adalah sebagian, berarti ada sebagian kesesatan yang tidak di neraka alias di surga ? karena hadits Nabi berbunyi :”kullu dlolalatin fi an-Nar; setiap kesesatan di neraka”. Pertanyaan tersebut bisa dijawab baik secara naqli (teks syar’i), aqli (logika) ataupun bahasa.
Secara naqli, dalam memahami suatu teks syar’i baik itu al-Qur’an atau hadits Nabi, yang pertama dilakukan adalah mencari teks-teks sejenis atau yang berkaitan dengan teks yang akan dibahas tersebut.

Dalam hadits kullu bid’atin dlolalah, untuk memahami maksudnya adalah dengan mencari hadits-hadits lain yang serupa atau yang berkaitan, kemudian setelah terkumpul semua hadits yang sejenis diambil benang merahnya atau bahasa lainnya dikompromikan, istilah ini dalam ushul fiqih disebut al-jam’u wa at-taufiq.
Salah satu metode mengkompromi dalil-dalil apabila terlihat bertentangan adalah takhsis al-‘am, yaitu membawa makna hadits yang bersifat ‘am atau umum kepada hadits yang bersifat khos atau khusus. Tentang mengkhususkan dalil yang bersifat umum ini, Ibnu Qudamah al-Maqdisi berkata:

في الأدلة التي يخص بها العموم لا نعلم اختلافًا في جواز تخصيص العموم

“tentang dalil-dalil yang mengkhusukan dalil umum, kami tidak tau ada perselisihan ulama tentang bolehnya menkhususkan yang umum” (Roudloh an-Nadhir wa junnat al-Munadhir (2/59))

Pertanyaannya adalah; ada tidak hadits lain yang serupa dengan hadits ini? Ternyata ada, yaitu hadits Nabi yang berbunyi:
 
من سن في الإسلام سنة حسنة، فله أجرها، وأجر من عمل بها بعده، من غير أن ينقص من أجورهم شيء
 
“Barangsiapa membuat sunah yang baik dalam Islam, maka baginya pahalanya dan pahala orang yang mengikuti perbuatan itu setelahnya tanpa dikurangi pahala mereka (yang mengikuti) sedikitpun” (HR. Muslim)
 
Sanna sendiri berarti melakukan sesuatu yang baru kemudian diikuti oleh orang lain, dalam Mu’jam al-Wasith disebutkan:

وكل من ابتدأ أمرا عمل به قوم من بعده فهو الذي سنه

“setiap orang yang memulai suatu hal kemudian diikuti oleh orang lain maka dia sudah membuat sunah”. (Al-Mu’jam al-Wasith (1/455))
 
Tentu penilaian apakah perbuatan yang dia lakukan menjadi sunah yang baik atau tidak dilihat dengan kacamata syari’at.
 
Hadits lain yang serupa yaitu sabda Nabi ﷺ :

من أحدث في أمرنا هذا ما ليس منه فهو رد

“Barangsiapa membuat suatu perkara baru dalam urusan kami ini (urusan agama) yang tidak berasal darinya, maka perkara tersebut tertolak”. (Muttafaq ‘alaihi)
 
Hadits di atas mafhumnya adalah, bahwa apabila perkara baru tidak berasal dari agama maka tertolak, tetapi apabila perkara baru tersebut ada asalnya dari agama maka tidak tertolak.
 
Hadits kullu bid’atin dlolalah adalah hadits umum, kenapa? Karena salah satu lafadz yang menunjukan keumuman adalah “kullu”, sebagaimana disebutkan para ulama ushul. (Roudloh an-Nadhir wa junnat al-Munadhir (2/13))

Sedangkan hadits “man sanna fi al-Islam” juga hadits “man ahdatsa” bersifat khusus, karena memberi informasi spesifik. Inilah yang dikatakan oleh Imam Nawawi:

هذا عام مخصوص والمراد غالب البدع

“hadits ini hadits umum yang dikhususkan, maksudnya adalah sebagian bid’ah”
 
Dua hadits yang seolah bertentangan ini dikompromi dengan cara takhsis al-‘am alias mengkususkan yang umum, hasilnya adalah sebuah kesimpulan, bahwa tidak setiap hal baru (bid’ah) bersifat sesat, karena Nabi mengatakan ada hal baru yang bersifat baik.
 
Jadi, mengartikan lafadz kullu itu bukan masalah “semua” atau “sebagian”, tetapi ada tidak dalil takhsis (yang mengkhususkannya)? Apabila ada, maka maknanya sebagian, apabila tidak ada maka maknanya setiap atau semua, seperti “kullu dlolalatin fi an-nar”( setiap kesesatan akan masuk neraka), lafadz kullu disini tidak ada dalil lain untuk men-takhsisnya (mengkhsusukan maksudnya) sehingga maknanya “semua” atau “setiap”.
 
Secara aqli atau logika, apabila mengartikan kullu dalam hadits Nabi itu dengan “setiap” atau “semua” maka akan berakibat fatal, karena semua hal baru, baik bersifat keduniaan atau bersifat keagamaan, akan mendapat sifat bid’ah, dan segala sesuatu yang bid’ah akan masuk neraka. Kenapa ? karena redaksi hadits Nabi jelas mengatakan “setiap hal baru adalah bid’ah” tanpa membedakan antara masalah duniawi atau masalah agama;

وكل محدثة بدعة وكل بدعة ضلالة

“Setiap hal baru adalah bid’ah dan setiap bid’ah adalah sesat”
 
Jadi, kalau mau konsisten mengartikan kullu bermakna semua dan tidak mau menerima dalil takhsis, maka mobil, HP, laptop dan semua hal baru yang belum ada di zaman Nabi adalah bid’ah, dan setiap bid’ah adalah di Neraka. Tentunya syari’at Islam tidak bermaksud seperti itu.
 
Secara bahasa, kullu juga bisa bermakna semua juga bisa bermakna sebagian, imam al-Fairuz Abadi (w 817 M) seorang Imam ahli lughoh dalam mu’jamnya berkata:

الكل، بالضم: اسم لجميع الأجزاء، للذكر والأنثى، أو يقال: كل رجل، وكلة امرأة، وكلهن منطلق ومنطلقة، وقد جاء بمعنى بعض

“Kullu dengan kaf dhomah, adalah nama bagi semua bagian, baik bagi kata maskulin atau feminim. Ada pula yang mengatakan bagi maskulin kullu bagi feminim kullatu. (dikatakan) Kulluhunna muntholiq atau muntholiqoh. Dan kullu juga bisa bermakna sebagian”. (Mu’jam al-Muhith (1/1053))
 
Begitu juga Murtadho az-Zabidi (w 1205 H) mengatakan dalam kitabnya:
 
قال ابن الأثير: موضع كل، الإحاطة بالجميع، وقد جاء استعماله بمعنى بعض
 
“Berkata Ibnu al-Atsir (w 606 H) (Ulama Lughoh): topik dari lafadz kullu adalah makna yang mencangkup kesuluruhan, dan lafadz kullu juga digunakan untuk makna sebagian”. (Taj al-Arus (30/339))
 
Para ulama, baik ulama fiqih, ulama ushul maupun ulama lughoh (bahasa) bisa memahami bahwa kullu bisa bermakna sebagian karena mempunyai bukti dari al-Qur’an, mereka sangat memahami keluasan bahasa dan keindahan sastra dalam al-Qur’an.
 
Diantara hujah dalam al-Qur’an bahwa lafadz kullu bisa bermakna sebagian adalah ayat-ayat berikut:
 
 وَكَانَ وَرَاءَهُمْ مَلِكٌ يَأْخُذُ كُلَّ سَفِينَةٍ غَصْبًا 

“Dan di hadapan mereka ada raja yang akan merampas “setiap perahu”” (QS. Al Kahfi ayat 79)
 
Lafadz kullu dalam ayat di atas bermakna sebagian, yaitu raja hanya akan mengambil setiap perahu yang bagus saja, tidak semua perahu, karena perahu yang ditumpangi oleh Nabi Musa tidak diambil oleh raja karena sudah dirusak oleh Nabi Khidir, dan memang seperti itu fakta yang terjadi dalam kisah Nabi Musa dan Nabi Khidir”
 
 تُدَمِّرُ كُلَّ شَيْءٍ بِأَمْرِ رَبِّهَا فَأَصْبَحُوا لَا يُرَى إِلَّا مَسَاكِنُهُمْ كَذَلِكَ نَجْزِي الْقَوْمَ الْمُجْرِمِينَ 
 
“(angin) yang menghancurkan “segala sesuatu” dengan perintah Tuhannya, sehingga mereka (kaum ‘Ad) menjadi tidak tampak lagi (di bumi) kecuali hanya (bekas-bekas) tempat tinggal mereka. Demikianlah Kami memberi balasan kepada kaum yang berdosa” (QS. Al Ahqof ayat 25)
 
Allah katakan bahwa angin yang dikirim kepada kaum ‘Ad menghancurkan segala sesuatu, padahal kenyataannya bekas-bekas bangunan mereka masih ada, tanah, pepohonan dan gunung-gunung masih ada dan tidak hancur, jelas sudah bahwa maksud kullu dalam ayat di atas adalah sebagian, bukan semua.
 
 إِنِّي وَجَدْتُ امْرَأَةً تَمْلِكُهُمْ وَأُوتِيَتْ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ وَلَهَا عَرْشٌ عَظِيمٌ 
 
“Sungguh kudapati ada seorang perempuan yang memerintah mereka, dan dia dianugrahi “segala sesuatu” serta memiliki singgasana yang besar”. (QS. An Naml ayat 23)
 
Dalam ayat di atas Allah menghikayatkan ucapan burung Hudhud yang mengatakan bahwa ratu Bilqis dianugrahi segala sesuatu, padahal kenyataanya tidak seperti itu, karena ratu Bilqis tidak dianugrahi kerajaan Nabi Sulaiman. Jelas bahwa lafadz kullu dalam ayat bukan bermakna “semua” tetapi sebagian.
 
Masih banyak lagi ayat-ayat dalam al-Qur’an yang menjadi hujjah bahwa lafadz kullu tidak selamanya bermakna “setiap” atau “semua” atau “segala”, lafadz kullu bisa bermakna “sebagian” tergantung konteks dan ada tidaknya dalil yang mentakhsis maknanya.
 
Terakhir, penulis ingin menyampaikan, agar cara beragama kita benar, cara memahami dalil-dalil juga benar, maka kembalilah kepada manhaj para ulama, itulah jalan yang lebih selamat.

Penulis : Ustadz Galih Maulana, Lc.

Website : http://www.shulfialaydrus.com/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/  
Instagram : http://www.instagram.com/shulfialaydrus/  
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi
Telegram : https://telegram.me/habibshulfialaydrus/
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : https://telegram.me/majlisnuurussaadah/   
LINE : shulfialaydrus
Facebook : Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus atau http://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/ 
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/  

Donasi atau infak atau sedekah. 
Bank BRI Cab. JKT Joglo. 
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5. 
Penulis ulang : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom. 

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس

Kamis, 29 Oktober 2020

Sanad Mushafahah (Bersalaman) dan Tasybik.

Sanad Mushafahah (Bersalaman) dan Tasybik.

Mengucapkan salam dan bersalaman bagian dari syiar agama Islam dan perbuatan mulia di mana keduanya merupakan ungkapan rasa cinta dan kasih sayang antara orang yang bertemu dan bersalaman.

Mushafahah (bersalaman) sangat dianjurkan dan memiliki keutamaan besar baik saat kita bertemu dan berpisah dengan saudara atau kawan kita. Diriwayatkan dalam sebuah hadist;

كَانَ أَصْحَابُ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا تَلاَقَوْا تَصَافَحُوْا وَإِذَا قَدِمُوْا مِنْ سَفَرٍ تَعَانَقُوْا

Seringkali shahabat nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam apabila mereka bertemu, mereka saling berjabat tangan dan apabila kembali dari perjalanan mereka saling berangkulan.

Diantara fadhilah bersalaman adalah menjadi penyebab terhapusnya dosa, sebagaimana dalam hadits :

عَنْ الْبَرَاءِ بْنِ عَازِبٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَا مِنْ مُسْلِمَيْنِ يَلْتَقِيَانِ فَيَتَصَافَحَانِ إِلَّا غُفِرَ لَهُمَا قَبْلَ أَنْ يَفْتَرِقَا

Dari Barâ’ bin ‘Aazib Radhiyallahu anhu , ia berkata, “Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: tidaklah dua orang Muslim bersua kemudian mereka bedua saling berjabat tangan kecuali diampuni (dosa) keduanya sebelum mereka berpisah.” (HR. Abu Daud dan At Tirmidziy)

Dari Hudzaifah Radhiyallahu anhu ia berkata: Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

إِنَّ الْمُؤْمِنَ إِذَا لَقِيَ الْمُؤْمِنَ فَسَلَّمَ عَلَيْهِ وَ أَخَذَ بِيَدِهِ فَصَافَحَهُ تَنَاثَرَتْ خَطَايَاهُمَا كَمَا يَتَنَاثَرُ وَرَقُ الشَّجَرِ

Sesungguhnya seorang Mukmin apabila berjumpa dengan Mukmin lainnya lalu ia mengucapkan salam kepadanya kemudian memegang tangannya dan berjabat tangan, maka berguguran (dihapuskan) dosa mereka sebagaimana daun pohon berguguran . (HR. Ath Thabaraniy dalam Mu'jamul Ausath).

Bersalaman juga dapat menjadi penyebab hilangnya sifat penggedekan, dengki dan hasud.

تَصَافَحُوا فَإِنَّ الْمُصَافَحَةَ تُذْهِبُ السَّخِيمَةَ ، وَتَهَادَوْا فَإِنَّ الْهَدِيَّةَ تُذْهِبُ الْغِلَّ

Artinya; Saling bersalamanlah kalian, sesungguhnya bersalaman itu dapat menghilangkan kebencian. Dan hendaknya kalian saling memberikan hadiah lantaran dapat melepaskan belenggu hati."

Bahkan bersalaman bisa meniscayakan seseorang masuk surga:

عن المَعْمَرِ ، قَالَ : صَافَحْتُ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ، قَالَ : " مَنْ صَافَحَنِي أَوْ صَافَحَ مَنْ صَافَحَنِي إِلَى يَوْمِ الْقِيَامَةِ دَخَلَ الْجَنَّةَ

Artinya; Diriwayatkan dari al-Ma'mar, ia berkata; Aku pernah berjabat tangan dengan Nabi Shallallahu alaihi wa sallam, beliau bersabda; Siapa saja yang bersalaman kepadaku atau ia bersalaman kepada orang yang pernah bersalaman kepadaku terus berestafet sampai hari qiamat, maka ia akan masuk surga."

Adapun sanad Mushafahah (berjabat tangan) alfaqir meriwayatkan sebagai berikut;

Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus berkata: Aku bersalaman kepada H. Rizqi Zulqornain Al Batawiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada KH Abdur Razzaq Imam Khalil di Zawiyah Tijaniyah Lasem Jawa Tengah, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Muhammad Yasin Bin Muhammad Isa al-Fadaniy, beliau berkata: Aku bersalaman dengan para guruku di antaranya:  Syekh Umar Hamdan al-Mahrasiy dan Syekh Muhammad Ali Bin Husain al-Malikiy, keduanya berkata: Kami bersalaman kepada Syekh Ali Bin Zhahir al-Watriy al-Madaniy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Abdul Ghaniy Bin Said ad_Dihlawiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Muhammad Abid as-Sindiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Ahmad Bin Sulaiman al-Hajjam, Syekh Abul Qasim Bin Hajjam, Syekh Abdur Razzaq al-Bakkariy dan Syekh Yusuf BinMuhamma Alauddin al-Mizjajiy, mereka berempat berkata: Kami bersalaman kepada Sayyid Ahmad Bin Muhammad Maqbul al-Ahdal, beliau berkata: aku bersalaman kepada Syekh Ahmad Bin Muhammad an-Nakhliy dan Syekh Abdullah Bin Salim al-Bashriy, Keduanya berkata: Kami bersalaman kepada Syekh Muhammad Bin al-Ala al-Babiliy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Abu Bakr Bin Ismail as-Syanwaniy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Ibrahim Bin Abdurrahman al-Al-Qamiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Imam Jalaluddin as-Suyuthiy, berkata: aku bersalaman kepada Syekh Ahmad Bin Muhammad as-Syumuniy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Abu at-Thahir Bin Al Kuaik, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Abu Ishaq Ibrahim Bin Ali, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Syekh Abu Abdillah al-Khutiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Abul Majd Muhammad Bin al-Husein al-Qazweiniy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Abu Bakr Bin Ibrahim as-Syahhadziy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Imam Abul Hasan Bin Abi Zur'ah, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Abu Manshur Abdur Rahman Bin Abdullah al-Bazzaziy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Abdul Malik Bin Nujaid, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Abul Qasim Abdullah Bin Humaid Bin Abdan Bin Rasyid at-Tha-iy al-Munbijiy, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Umar Bin Said Bin Sinan, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Ahmad Bin Dahqan, beliau berkata: Aku bersalaman kepada Khalaf Bin Tamim, beliau berkata: aku pernah mengunjungi Abu Hurmuz dan bersalamam kepadanya, beliau berkata: Aku pernah mengunjungi Anas Bin Malik, beliau berkata: Aku bertemu Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam dan telapak tangan kananku ini pernah bersalaman dengan tangan kanan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Aku rasakan tangan beliau lebih lembut dari sutra manapun yang aku pernah pegang. Abu Hurmuz berkata; Wahai Anas Bin Malik, berikan kami telapak tangan yang pernah bersalaman dengan tangan Rasulullsh shallallahu alaihi wa sallam. Kemudian Anas Bin Malik Radhiyallahu Anhu memberikan tangannya hingga keduanya bermushafahah dan Anas Bin Malik Radhiyallahu Anhu mengucapkan; "Assalamu Alaikum."

Adapun adab bersalaman di antaranya; Bermuka ajer (senyum), dilarang bersalaman dengan lawan jenis yang bukan Mahram, cium tangan orang alim (berilmu) atau orang yang lebih tua umurnya, haram mencium tangan orang kaya atau berpangkat lantaran thoma' (berharap) diberikan hartanya dan lain-lain, serta berniatlah di dalam hati bila bersalaman dengan niat bersalaman menghidupkan sunnah Rasulullah, niat bersalaman agar kelak dapat bersalaman dan mencium tangan Rasulullah (di akhirat) dengan mencium tangan ulama (yang mereka bersalaman dan mencium tangan gurunya, terus sampai ke Rasulullah), dan niat bersalaman seperti yang di niatkan para guru-guru kami, salafush sholeh dan orang-orang sholeh niatkan dalam bersalaman.

Ijazah dan sanad mushofahah ini hanya bisa di ambil dan dimiliki ketika sudah mendapat ijazah dan bermushofahah kepada alfaqir (Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus), karena tanpa mendapat ijazah dan tanpa bermushofahah (bersalaman) maka tidak menyambungkan sanad mushofaha tersebut.

Website : http://www.shulfialaydrus.com/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/  
Instagram : http://www.instagram.com/shulfialaydrus/  
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi
Telegram : https://telegram.me/habibshulfialaydrus/
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : https://telegram.me/majlisnuurussaadah/   
LINE : shulfialaydrus
Facebook : Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus atau http://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/ 
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/  

Donasi atau infak atau sedekah. 
Bank BRI Cab. JKT Joglo. 
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5. 
Penulis : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom. 

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس

Jumat, 23 Oktober 2020

Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah (Hadits 51-100)

Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah (Hadits 51-100). 

Hadits 51. 

إذا آتاك الله مالا فلير أثر نعمة الله عليك وكرامته. رواه الحاكم عن والد أبى الأحواص

Apabila Allah memberi engkau harta-benda, maka perlihatkanlah bekas kurnia (anugerah) Allah atas engkau dan kemuliaanNya itu. (HR. Al Hakim, Dari Walid Abil Ahwash ra.)

Penjelasan : 
Apabila seseorang memperoleh harta-benda, maka tampakkanlah ni'mat Allah dan anugerahNya itu dengan menggunakannya ke jalan yang diridhoiNya, seperti untuk membantu majelis Ta’lim, pembangunan Masjid, Ponpes, membantu anak yatim, faqir miskin, dll.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 52. 

إذا أتيتم الصلاة فعليكم السكينة، فما أدركتم فصلوا وما فاتكم فأتموا. رواه الشيخان

Apabila kamu sekalian berangkat untuk melakukan shalat berlaku tenanglah (jangan terburu-buru), apa yang kamu jumpai (pada sang Imam) shalatlah (bersamanya) dan apa yang telah terlewat sempur nakanlah. (HR. Bukhari dan Muslim)

Penjelasan :  
Seperti apa yang telah dijelaskan pada hadits no. 26, bahwa sikap tenang/perlahan-lahan itu datangnya dari Allah, begitu pula di sini dianjurkan agar kita bersikap tenang dalam langkah-langkah kita menuju ke masjid untuk menunaikan shalat. Tidak perlu terburu-buru karena sifat terburu-buru itu datangnya dari syetan atau sifat yang biasa dilakukan syetan, terlebih lagi jika kita hendak menghadap Tuhan, menghadap Tuhan sangat diharuskan berlaku tenang karena hal ini memerlukan konsentrasi dan kekhusyu'an. Dapat disimpulkan dari hadits ini bahwa sang ma'mum itu dapat memperoleh keutamaan berjama'ah dalam bagian manapun ia bergabung shalat dengan sang Imam, dalam melakukan segala hal kita hendaknya tidak tergesa-gesa, kecuai kita tergesa-gesa yang boleh dilakukan bahkan untuk disegerakan hanya dalam 6 hal yaitu, 1. Bila ada seseorang yang ingin masuk Islam, maka hendaknya kita bimbing langsung untuk (mengucapkan) bersyahadat, setelah itu barulah kita antar ke ulama setempat untuk bersyahadat kembali, agar bila mati saat itu orang tersebut sudah dalam keadaan memeluk Islam, karena telah bersyahadat. 2. Dalam menyuguhkan tamu, 3. Menangani pengurusan mayit (untuk mempercepat menguburkannya), 4. Menikahkan anak perempuan jika sudah baligh (ditakutkan berbuat maksiat), 5. Dalam membayar hutang bila tiba saat pembayaran hutang yang telah di janjikannya, agar bila mati dalam keadaan tidak memiliki hutang, dan 6. Bertaubat jika terlanjur berbuat dosa dan maksiat, agar bila mati dalam keadaan tidak memiliki dosa besar yang bisa menyebabkan meninggal dalam keadaan su’ul khotimah maupun mati dalam keadaan melakukan dosa besar, Na’uudzubillah min dzalik.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 53.

إذا أحب الله عبدا ابتلاه ليسمع تضرعه. رواه البيهقى عن عبى هريرة

Apabila Allah mengasihi hambaNya, maka la menurunkan cobaan padanya untuk mendengar permohonannya. (HR. Al Baihaqi, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Seseorang yang tertimpa musibah merupakan pertanda baginya bahwa dirinya dicintai Allah swt. dan sekaligus merupakan ujian apakah ia bersabar atau tidak?

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 54. 

إِذَا أَحْسَنَ الرَّجُلُ الصَّلاَةَ فَأتَمَّ رُكُوعَهَا وَسُجُودَهَا ، قَالَتِ الصَّلاَةُ : حَفِظَكَ الله كَمَا حَفِظْتَنِي فَتُرْفَعُ وَإِذَا أَسَاءَ الصَّلاَةَ فلَمْ يُتِمَّ رُكُوعَهَا وَسُجُودَهَا قَالَتِ الصَّلاَةُ ضَيَّعُكَ الله كَمَا ضَيَّعْتَنِي ، فَتُلَفُّ كَمَا يُلَفُّ الثَّوْبُ الْخَلِقُ ، فَيُضْرَبُ بِهَا وَجْهُهُ. رواه الطيالسى عن عبادة ابن الصمات

Apabila seseorang membaikkan shalatnya, menyempurnakan ruku' dan sujudnya. Berkatalah sang shalat : Semoga Allah memelihara engkau sebagaimana engkau memelihara aku, maka diangkatlah shalatnya itu ke hadhirat Allah. Dan apabila seseorang memburukkan shalatnya dan tidak menyempurnakan ruku' dan sujudnya, berkatalah sang shalat : Semoga Allah menyia-nyiakan engkau sebagaimana engkau menyia-nyiakan aku, maka dibungkuslah shalatmya itu sebagaimana membungkus kain yang buruk, lalu dipukulkanlah ke mukanya. (HR. Ath Thayalisi, Dari 'Ubadah bin Shamit ra.)

Penjelasan : 
Jika mengerjakan shalat maka kerjakanlah dengan baik (dengan menyempurnakan wudhunya) dan sempurnakanlah ruku' dan sujudnya, niscaya shalat itu akan mendo'akan orang yang mengerjakannya agar dipelihara Allah, sebagaimana halnya memelihara shalat tersebut. Tetapi apabila shalat itu dikerjakan tidak sempurna rukun dan syaratnya sholat, maka shalat itu akan dilipat dan dibungkus seperti membungkus kain buruk dan busuk, dan akan dipukulkan (dilemparkan) ke muka orang yang mengerjakan shalat itu. Ini adalah suatu gambaran atau kata kata kiasan yang mengandung maksud bahwa shalat yang tak sempurna itu, tidak diterima Allah dan akan menjadi siksaan Allah di kemudian hari.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 55.

إذا أذن المؤذن يوم الجمعة حرم العمل. رواه الديلمى

Apabila muadzdzin mulai mengumandangkan adzan Jumatnya, maka haramlah melakukan pekerjaan apapun. (HR. Ad Dailamy)

Penjelasan : 
Apabila sudah terdengar adzan telah memanggil untuk shalat pada bari Jum'at, maka hendaklah ia tinggalkan segala pekerjaannya. Dan haram baginya melakukan pekerjaan apapun dan ia harus meninggalkannya untuk mengerjakan shalat Jum'at.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 56.

إِذَا أَتَيتَ مَضْجَعَكَ فَتَوضَّأْ وضُوءَكَ لِلصَّلاةِ، ثُمَّ اضْطَجِعْ عَلى شِقِّكَ الأَيمَنِ، ثُمَّ قُلْ: اللَّهُمَّ أَسْلَمْتُ نفِسِي إِلَيْكَ، وَفَوَّضْتُ أَمْرِي إِلَيْكَ، وَألْجَأْتُ ظَهْرِي إِلَيْكَ، رَغْبَةً وَرَهْبَةً إِلَيْكَ، لَامَلْجَأَ وَلَا مَنْجَي مِنْكَ إِلاَّ إِليْكَ، اللَّهُمَّ آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِي أَنزَلْتَ، وَبِنَبِيِّكَ الَّذِي أَرْسَلْتَ. رواه البخارى و مسل

Apabila engkau datang ke tempat tidurmu, maka berwudhu 'lah seperti wudhu' untuk shalat, kemudian berbaringlah atas lambung kananmu, kemudian katakanlah: "Ya Allah, aku menyerahkan wajahku kepada Engkau, dan menyerahkan pekerjaanku kepada Engkau dan memperlindungkan seluruh tubuhku kepada Engkau karena kesukaan dan ketakutanku kepada Engkau, tidak ada tempat berlindung dan tidak ada tempat minta tolong (menyelamatkan) kecuali kepada Engkau. Ya Alah! Aku beriman kepada kitab yang telah Engkau turunkan dan Nabi yang telah Engkau utus. (HR. Bukhari dan Muslim).

Penjelasan :  
Kalau kita akan tidur berwudhu'lah sebagaimana berwudhu' untuk shalat dan miringkanlah badan ke sebelah kanan lalu bacalah do'a seperti yang tersebut di atas ini, dan jika tidak hafal dalam Bahasa Arab, boleh juga diucapkan dalam bahasa Indonesia, mudah-mudahan kita diselamatkan Allah swt. dalam tidur kita itu.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 9, Penerbit Al Haromain)

Hadits 57.

اذا ارادالله بعبد خيرا جعل غناه في نفسه، و تقاه في قلبه، واذا اراد الله بعبد شرا جعل فقره بين عينيه. رواه الحاكم عن أبى هريرة

Apabila Allah menghendaki kebaikan terhadap hambaNya, Allah menjadikan kekayaannya ada pada dirinya, dan ketakwaannya ada pada hatinya. Dan apabila Allah menghendaki kejelekan terhadap hambaNya, Allah menjadikan kemiskinannya berada di hadapan matanya. (HR. Al Hakim, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Seseorang yang kaya jiwanya dan hatinya, yang penuh dengan ketakwaan kepada Allah, itulah dia orang yang mendapat kebaikan dari Allah karena amalnya yang baik dan bilamana orang itu jahat, maka kesusahan-kesusahanlah yang selalu menimpanya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 58.

اذا اراد الله بعبد خيرا فقهه فى الدين، وزهده فى الدنيا وبصره عيوبه. رواه البيهقى عن انس

Apabila Allah menghendaki kebaikan bagi hambaNya, maka Ia memberikan kefahaman agama kepadanya, menganugerahinya sifat zuhud (menjauhi) terhadap duniawi, dan memperlihat kan kepadanya akan aib-aib (kekurangan-kekurangan) dirinya. (HR. Al Imam Baihaqiy, Dari sahabat Anas ra.)

Penjelasan : 
Seorang hamba yang ditakdirkan baik oleh Allah, ciri ciri khasnya adalah: alim dalam ilmu agama, zuhud (menjauhi) perkara keduniawian dan mengetahui keaiban/kelemahan dirinya sehingga segera ia memperbaikinya. Sifat-sifat tersebut akan membawa seorang hamba kepada kebahagiaan dunia dan akhirat. Berkat ilmu agama ia mengetahui mana hal-hal yang dihalalkan dan mana hal-hal yang diharamkan. Sifat zuhud membuat jiwa pelakunya  kaya tidak tamak terhadap perkara duniawi, semua urusan duniawi yang ia kerjakan hanyalah semata mata demi untuk meraih kebahagiaan diakhirat kelak. Hal-hal tersebut di atas menghantarkan diri seseorang untuk bisa meraba kekurangan-kekurangan yang ada pada dirinya, lalu segera ia memperbaikinya, hal ini sesuai dengan sebuah atsar yang mengatakan: "Perhitungkanlah dirimu sebelum dirimu diperhitungkan (oleh Allah kelak di akhirat)".

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 59.

إِذَا أَرَادَ اللهُ بِعَبْدِهِ الْخَيرَ عَجَّلَ لَهُ الْعُقُوبَةَ فِي الدُّنْيا، وَإِذَا أَرَادَ اللهُ بِعَبْدِهِ الشَّرَّ أَمْسَكَ عَنْهُ بذَنْبِهِ حَتَّى يُوَافِيَ بِهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ. رواه الطبرانى عن عمار بن ياير

Apabila Allah menghendaki kebaikan bagi hamba-Nya, maka la menyegerakan siksaan kepadanya (atas dosa-dosanya) di dunia ini, dan apabila Allah menghendaki kejelekan bagi hamba-Nya, maka la menangguhkan siksaan dosanya sampai nanti ditunaikan kepada nya kelak di hari kiamat. (HR. Ath Thabraniy, Dari 'Ammaar ibnu Yaasir ra.)

Penjelasan : 
Hadits ini mengandung nasihat kepada orang-orang mu'min agar berlaku sabar dalam menghadapi segala musibah yang menimpa mereka dalam kehidupan dunia ini. Orang yang beriman akan menyadari, bahwa suatu musibah yang menimpa dirinya dalam kehidupan ini, merupakan siksaan Allah yang disegerakan padanya oleh sebab perbuatan dosa yang telah dilakukannya apakah ia sadar akan hal itu ataupun tidak. Dalam hal ini ada suatu hadits yang mengatakan : "Sesungguhnya di antara dosa-dosa itu ada suatu dosa yang tidak bisa dihapus melainkan hanya dengan musibah (yang menimpa pelakunya)".
Adapun mengenai hamba yang telah ditakdirkan jelek oleh Allah swt., dosa apapun yang dilakukannya oleh Allah dibiarkan saja, sampai dosa-dosanya menggunung. Akan tetapi kelak di akhirat ia akan menemui balasannya yang setimpal, kalau orang yang pertama tadi mati dalam keadaan bersih tidak membawa dosa karena sudah dilebur/dimaaf melalui musibah yang menimpanya, sedangkan orang yang kedua ini mati dalam keadaan membawa segunung dosa.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 60.

إذا أراد الله بعبدٍ خيرًا فتح له قُفلَ قَلبِه، وجعلَ فيه اليقينَ والصِّدقَ، وجعل قلبَه واعيًا لِما سلك فيه، وجعل قَلبَه سَلِيمًا، ولسانَه صادِقًا، وخليقتَه مُستقيمةً، وجعل أذُنَه سَميعةً، وعينَه بَصيرةً. رواه الشيخ عن أبى ذر

Apabila Allah menghendaki kebaikan terhadap hamba-Nya, Allah membukakan pintu hatinya, lalu Allah mengisinya dengan keyakinan dan kejujuran dan Allah menjadikan hatinya waspada terhadap apa yang sedang ia jalani dan Allah menjadikan hatinya sejahtera (lapang) dan lidahnya benar, dan tabiatnya baik dan Allah menjadikan telinganya mau mendengarkan dan matanya mempunyai ketajaman pandangan. (HR. Asy Syekh, Dari Abu Dzar ra.) 

Penjelasan : 
Hamba Allah yang baik, hatinya terbuka menerima yang baik-baik dengan penuh keyakinan dan kejujuran, hatinya terpelihara dari sifat-sifat yang tidak baik, lidahnya tidak mau berdusta, mencaci maki orang dan sebagainya, akhlaknya baik, telinganya terpelihara dari mendengarkan perkataan yang palsu-palsu, seperti ghibah, dan matanya mem perhatikan yang baik-baik seperti membaca Al Qur’an, memandang ulama, dan sebagainya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 61. 

إذا أراد الله إنفاذ قضائه وقدره، سلب ذوي العقول عقولهم حتى ينفذ فيهم قضاؤه وقدره، فاذا قضى أمره، رد عقولهم ووقعت الندامة. رواه الديلمى عن أنس

Apabila Allah bermaksud melaksanakan qadha dan qadar-Nya, terlebih dahulu Ia mencabut kepandaian orang-orang yang berakal, kemudian baru la melaksanakan qadha dan qodar-Nya terhadap mereka. Dan setelah Allah swt. menunaikan qadha dan qadarnya, lalu la mengembalikan kepandaian mereka sehingga terjadilah penyesalan (dalam diri mereka). (HR. Ad Dailamiy, Dari Anas ra.)

Penjelasan : 
Kekuasaan Allah itu berada di atas segalanya, di hadapan kekuasaan Allah semuanya tidak ada apa apanya. Betapapun kejeniusan seseorang itu tidak akan bisa membendung qadha dan qadar Allah. Apabila Allah swt. hendak menerapkan qadha dan qadar-Nya tak ada sesuatu pun yang bisa menghalang-halangi-Nya. Hadits tersebut hanyalah merupakan gambaran tentang kekuasaan Allah, jadi bukan keadaan yang semestinya. Adapun mengenai kekuasaan Allah, pada hakikatnya jauh lebih daripada itu.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 62. 

اذا اردت ان تفعل امرا فتدبر عاقبته، فان كان خيرا فامض ، وان كان شرا فانته. رواه  ابن المبارك

Apabila engkau bermaksud melakukan sesuatu pekerjaan, maka pikirkanlah akibatnya, jika sekiranya baik, teruskanlah dan jika sekiranya tidak baik (jahat) maka hentikanlah. (HR. Ibnul Mubarak)

Penjelasan : 
Tiap-tiap sesuatu pekerjaan harus dipikirkan akibatnya, apakah bermanfaat atau merugikan? Apabila telah nyata manfaatnya, maka janganlah ragu-ragu untuk meneruskannya dan jika rasanya akan merugikan, tahanlah atau hentikanlah. Jadi berpikirlah, karena berpikir itu adalah pelita hati.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 10, Penerbit Al Haromain)

Hadits 63. 

إذا أردت أمرا فعليك بالتؤدة، حتى يريك الله منه المخرج. رواه  البخارى

Apabila engkau menghendaki sesuatu perkara maka engkau harus tekun berupaya, kelak Allah akan memperlihatkan kepadamu jalan keluarnya. (HR. Bukhari)

Penjelasan :  
Di dalam melakukan suatu pekerjaan diperlukan ketekunan dan kesabaran, apabila seseorang mengalami kesulitan atau hambatan-hambatan haruslah ia berlaku sabar dan rajin berupaya serta janganlah sekali-kali putus harapan, karena kunci keberhasilan dalam mengusahakan sesuatu itu terletak pada ketekunan dan kerajinan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 64. 

إذا أردت أنْ تذْكُرَ عيوبَ غيرِكَ فاذكُرْ عيوبَ نفسِكَ. رواه  الرافعى

Apabila engkau bermaksud menyebutkan aib orang lain, maka sebutkanlah 'aib dirimu sendiri. (HR. Ar Rofi’i) 

Penjelasan : 
Aib adalah cacat atau sesuatu yang tak baik yang ada pada diri kita atau di orang lain. Kita tidak dibolehkan mengeluarkan atau menceritakan aib orang lain, yang kita sendiripun tidak luput daripada yang demikian (tidak suka jika aib kita diceritakan kepada orang lain), jangan seperti kata peribahasa : Kuman di seberang lautan tampak, tapi gajah di pelupuk-mata tidak nampak. 

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 65. 

إذا أردت أن يحبك الله فأبغض الدنيا، وإذا أردت أن يحبك الناس فما كان عندك من فضولها فانبذه إليهم‏. رواه  الخطيب عن ربعى بن خراش مرسلا

Apabila engkau menghendaki agar dicintai Allah, maka bencilah terhadap duniawi. Dan apabila engkau menghendaki disenangi manusia, maka berikanlah kelebihan duniawi yang ada padamu untuk mereka. (HR. Al Khathib, Dari Rib'iy Ibnu Khirasy secara Mursal)

Penjelasan : 
Membenci duniawi artinya janganlah engkau teperdaya oleh kemilauannya sehingga menyeretmu ke dalam kerusakan. Oleh karena itu gemar gemarlah beramal shadaqah dan berinfaq, orang yang gemar beramal shadaqah berarti ia gemar menabung untuk akhiratnya, Allah sama sekali tidak akan menyia-nyiakan pahalanya, bahkan dilipat gandakan rizki dan pahala orang yang bershodaqoh sampai 700 kali lipat, orang yang gemar shodaqoh akan dicintai Allah dan juga dicintai makhluk-Nya. Di dalam hadits ini terkandung anjuran untuk hidup sederhana dan tidak berlebih-lebihan, karena dunia ini hanyalah bersifat sementara sedangkan kebahagiaan yang abadi itu hanyalah di akhirat kelak. Untuk itu bersiap-siaplah sejak dini hari untuk menyambutnya dengan meningkatkan amal shadaqah kita, guna untuk bekal kita nanti di akhirat.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 66. 

إذا استيقظ الرجل من الليل وأيقظ أهله فصليا ركعتين كتب من الذاكرين

Apabila seseorang bangun pada malam hari, dan ia membangunkan keluarganya (istrinya) kemudian keduanya melakukan shalat dua raka'at, maka Allah menulis kedua orang itu sebagai orang yang banyak mengingat Allah dari laki-laki dan perempuan. (HR. Ibnu Hibban, Dari Abu Sa'id ra.)

Penjelasan : 
Orang yang shalat tengah malam (Tahajud, Taubat dan witir) serta membangunkan keluarganya (isteri) agar shalat malam, maka dia akan mendapat pahala yang besar dan dia termasuk golongan orang yang banyak mengingat kepada Allah.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 67.

‏إذَا اسْتَيْقَظَ أَحَدُكُمْ فَلْيَقُلْ‏:‏ الحَمْدُ لله الَّذي رَدََّ عَلَيَّ رُوحِي، وَعافانِي في جَسَدِي، وأذِن لي بذِكْرِهِ. رواه  ابن السنى عن أبى هريرة

Apabila seseorang kamu bangun dari tidurnya, maka katakanlah : ALHAMDULILLAHIL LADzII RODDA ‘ALAYYA RUUHII, WA ‘AAFAANII FII JASADII WA ADzINA LII BIDZIKRIHI (Segala puji bagi Allah yang telah mengembalikan ruhku, dan yang memelihara jasadku (tubuhku) dan yang mengizinkan bagiku untuk bisa mengingat-Nya). (HR. Ibnu Sunni, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Jika kita bangun tidur hendaklah membaca do'a yang tersebut di atas ini, atau membaca do'a itu dalam bahasa Indonesianya, karena dengan rahmat dan kurnia Allah kita bangun tidur dengan sehat wal'afiat.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 68. 

إذا اشتكيت فضع يدك حيث تشتكي , ثم قُلْ : باسم الله أعوذ بعزة الله , و قدرته من شرّ ما أجد من وجعي هذا , ثمّ ارفع يدك , ثم أعد ذلك وترا. رواه  الترمذى عن أنس

Apabila engkau terserang suatu penyakit, maka letakkanlah tanganmu pada anggota yang sakit kemudian bacalah : BISMILLAAHI A’UUDzU BI’IZZATILLAHI WA QUDROTIHI MIN SyARRI MAA AJIDU MIN WAJ’II HADzA (Dengan nama Allah, aku berlindung kepada kemuliaan Allah dan kekuasaanNya dari kejahatan apa yang aku peroleh dari penyakitku ini), Kemudian angkatlah tanganmu dan ulangilah seperti itu dalam bilangan ganjil. (HR. At Tirmizdi, Dari Anas ra.)

Penjelasan : 
Jika seseorang terserang suatu penyakit, maka bermohonlah pada Allah dengan membaca do'a yang tercantum di atas ini, atau do'a dalam Bahasa Indonesianya, serta letakkan tangan pada tempat yang sakit itu dan perbuatlah berulang-ulang, dalam bilangan ganjil.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 69. 

إذا أصاب أحدَكم مصيبةٌ فليقُلْ : إنا لله وإنا إليه راجعون ، اللهم عندَك أَحتَسِبُ مُصيبَتي ، فأَجِرْني فيها ، وأَبدِلْني بها خيرًا منها. رواه  ابن ماجه عن أبى سلمة

Apabila seseorang diantara kanmu tertimpa suatu musibah (cobaan), maka katakanlah : INNAA LILLAAHI WA INNAA ILAIHI ROOJI’UUNA, ALLAAHUMMA INDAKA AHTASIBU MUShIBATII FA-JURNII FIIHAA WABDILNII BIHAA KhOIRON MINHAA (Sesungguhnya kami adalah kepunyaan Allah dan kami akan kembali Kepada-Nya. Ya Allah! hanya kepada-Mulah aku memohon pahala atas musibahku ini, maka lepaskanlah aku dari padanya dan gantilah cobaan itu dengan kebaikan). (HR. Ibnu Majah, Dari Abu Salamah ra.)

Penjelasan : 
Seseorang yang mendapat musibah (cobaan) hendaklah dia bersabar dan bacalah do'a di atas ini, baik dalam bahasa Arab atau dalam Bahasa Indonesia, mudah-mudahan dengan kesabaran itu akan mendapat pahala dan akan diganti oleh Allah dengan kebaikan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 11, Penerbit Al Haromain)

Hadits 70.

إذا أصبحتم فقولوا اللَّهمَّ بك أصبحنا، وبك أمسينا، وبك نحيا، وبك نموتُ، وإليك المصيرُ. رواه ابن ماجه عن أبى هريرة

Apabila kamu berpagi (berada diwaktu pagi), maka katakanlah : ALLAHUMMA BIKA AShBAHNAA, WA BIKA AMSAINAA, WA BIKA NAHYAA, WA BIKA NAMUUTU, WA ILAIKAL MAShIIR(U) (Ya Allah! Dengan Engkau kami berpagi, dan dengan Engkau kami berpetang, dan dengan Engkau kami hidup dan dengan Engkau kami mati dan kepada Engkau tempat kami kembali). (HR. Ibnu Majah, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Apabila kita berada di waktu pagi, maka bacalah do'a di atas ini, karena umur kita masih dipanjangkan Allah, sehingga kita berada pula di waktu sore dan begitulah seterusnya. Allah yang menghidupkan kita dan mematikan kita dan kepada-Nya tempat kita kembali, oleh karena itu setiap saat janganlah lupa kepada Allah.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 71.

إذَا اضْطَجَعْتَ فَقُلْ: بِاسْمِ اللهِ، أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّةِ مِنْ غَضَبِهِ وَعِقَابِهِ، وَمِنْ شَرِّ عِبَادِهِ، وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِينِ، وَأَنْ يَحْضُرُونِ. رواه أبو نصر السنج ري عن عمر

Apabila engkau berbaring, maka katakanlah : "Dengan nama Allah, aku berlindung kepada kalimat Allah yang sempurna, daripada kemarahan-Nya dan siksaan-Nya, dan daripada kejahatan hamba-Nya, dan daripada hasutan setan yang datang. (HR. Abu Nashir As Sanjiri, Dari Umar ra.)

Penjelasan : 
Bilamana seseorang mengalami kegelisahan dalam tidurnya, maka bacalah do'a sebagaimana yang tertulis di atas ini, semoga kita terpelihara dari fitnah godaan setan (seperti sering mimpi menyeramkan) dan semoga kita diselamatkan Allah sampai bangun dari tidur.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 72.

إِذَا أُعْطِيتَ شَيْئًا مِنْ غَيْرِ أَنْ تَسْأَلَ ، فَكُلْ وَتَصَدَّقْ. رواه النسائى عن ابن عمر

Apabila engkau diberi orang akan sesuatu, tanpa engkau minta, maka makanlah dan sedekahkanlah. (HR. An Nasa'I, Dari Ibnu 'Umar ra.)

Penjelasan : 
Dalam agama Islam sangat tercela meminta-minta kepada orang, untuk kepentingan dirinya sendiri, karena malas bekerja. Akan tetapi jika ada seseorang yang memberi sesuatu tanpa diminta, maka terimalah dan makanlah sebagian apa yang diberikannya itu, kemudian sedekahkanlah selebihnya kepada orang lain.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 73.

إِذَا أَفْطَرَ أَحَدُكُمْ فَلْيُفْطِرْ عَلَى تَمْرٍ فَإِنه بركة ، فإن لَمْ يَجِدْ تمرا فَلْيُفْطِرْ عَلَى مَاءٍ فَإِنَّهُ طَهُورٌ. رواه الإمام أحمد

Apabila seseorang kamu berbuka, berbukalah dengan kurma, karena sesungguhnya kurma itu membawa berkah, jika tidak memperoleh kurma, maka berbukalah dengan air, maka sesungguhnya air itu suci. (HR. Ahmad)

Penjelasan : 
Di negeri Mekah banyak kurma, oleh karena itu Nabi SAW. menyuruh orang berbuka dengan kurma, tetapi di negeri kita tidak ada kurma, maka kita disuruh berbuka dengan air dan sebaiknya air yang manis supaya mengenakkan makan. Suruhan Nabi itu bukan menunjukkan wajib dengan buah kurma atau air, tapi lebih baik, supaya selera makan lezat dan enak.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 74.

إذا أقل الرجل الطعم ملئ جوفه نورا. رواه الديلمى عن أبى هريرة

Apabila seseorang makannya sedikit maka perutnya menjadi penuh dengan cahaya. (HR. Ad Dailami, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Makan banyak dengan makan yang sedikit, lebih baik makan yang sedikit (jangan terlalu kenyang), nanti mendatangkan sakit, juga memperberat untuk ibadah, sebab orang yang banyak makan maka akan banyak minum, orang yang banyak makan dan minum akan membuat badan menjadi kekenyangan sehingga akan membuat mengantuk, sehingga akan menjadikan malas beribadah. Manusia hidup bukanlah untuk makan, tapi makanlah supaya hidup dan diri akan dipenuhi oleh cahaya, artinya badan sehat pikiran terbuka.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 75.

إذا أقيمت الصلاة وحضر العشاء فابدءوا بالعشاء. رواه الشيخان

Apabila shalat telah didirikan, kemudian makanan malam telah dihidangkan, maka mulailah (dahulukanlah) makan malam. (HR. Asy Syaikhani)

Penjelasan : 
Jika kita akan mengerjakan shalat, sedangkan makanan telah terhidangkan dan waktu sholat masih panjang, maka makanlah dahulu, kemudian barulah kerjakan shalat, sebab kalau mengerjakan sholat dahulu sebelum makan maka bisa membuat sholat kita tidak khusu sebab akan kepikiran makanan tersebut sehingga akan mengganggu kekhusuan sholat kita.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 76. 

إذا أكَلَ أَحَدُكُمْ فَليَذْكُر اسْمَ الله تَعَالَى، فإنْ نَسِيَ أَنْ يَذْكُرَ اسْمَ الله في أَوَّلِهِ، فَليَقُلْ: بِسْمِ اللهِ أَوَّلَهُ وَآخِرَهُ. رواه الترمذى

Apabila seseorang di antara kamu memakan makanan, maka sebutlah nama Allah, dan jika kamu lupa menyebut nama Allah pada permulaannya, maka katakanlah: BISMILLAAHI AWWALAHU WA AAKhIROHU (Dengan nama Allah pada awal dan akhirnya). (HR. At Timidzi) 

Penjelasan : 
Setiap makan bacalah "Bismillahir Rohmanir Rohiim" jika lupa membacanya, maka bacalah dipertengahan saat ingat belum membaca Basmalah atau membacanya sesudah selesai makan dengan perkataan : BISMILLAAHI AWWALAHU WA AAKhIROHU (Dengan nama Allah pada awalnya dan akhirnya, saya memakan makanan ini). Apabila engkau lakukan hal itu, maka syetan menjauh darimu (tidak ikut makan).

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 77. 

إذَا أكَلَ أَحَدُكُمْ فليأكل بيمينه وليشرب بيمينه وليأخذ بيمينه وليعط بيمينه. رواه الحسن بن سفيان

Apabila seseorang di antara kamu makan, maka makanlah dengan tangan kanannya, dan minumlah dengan tangan kanannya, dan mengambillah dengan tangan kanannya dan memberilah dengan tangan kanannya. (HR. Hasan bin Sufyan)

Penjelasan : 
Dalam kesopanan Islam, tangan kananlah yang memegang peranan penting ketika makan, minum dan mengambil sayur, ikan, atau memberikannya, memberikan piring sambal kepada orang, haruslah dengan tangan kanan, kecuali jika tangan kanannya itu ada 'udzur (halangan karena sakit, buntung) tentulah dima'afkan dengan tangan kiri karena terpaksa, sebab diriwayatkan Syaitan makan, minum mengambil dan memberi dengan tangin kirinya, jadi kalau kita makan, minum, mengambil den memberi dengan tangan tangan maka kita mengikuti cara Syaitan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 78. 

إذا أمَّ أحدُكم الناسَ فليُخفِّف، فإن فيهم الصغيرَ والكبيرَ والضعيفَ  والمريض وذا الحاجة، وإذا صلى لنفسه فليطول ما شاء. رواه الترمذى عن أبى هريرة

Apabila seseorang di antara kamu menjadi imam shalat, ringankanlah maka sesungguhnya pada mereka (para ma'mum) terdapat anak kecil, orang tua, orang lemah, orang sakit, dan orang yang mempunyai kepentingan yang sangat, dan apabila ia shalat sendirian, maka panjangkanlah (lamakanlah) menurut yang dikehendaki. (HR. At Tirmidzi, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Jika seseorang menjadi imam shalat, maka cara mengerjakan shalat itu janganlah terlalu lama (dengan membaca ayat-ayat yang panjang-panjang), tapi hendaklah dipilih ayat yang sedang Panjangnya, karena yang menjadi ma'mum itu bermacam-macam, ada orang tua yang sudah lemah, atau anak kecil, atau orang mempunyai kepentingan yang sangat, seperti mau bepergian jauh yang mana jika shalat itu agak dilamakan karena ayatnya panjang, maka tentulah orang tua merasa keberatan berdiri lama dan orang yang akan bepergian kecewa (ditinggalkan kereta api dan sebagainya). Tapi jika ia shalat sendirian, perbuatlah apa yang ia dikehendaki, apakah ia membaca ayat-ayat panjang atau pendek, itu terserah kepadanya. (Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 79.

إذا انفقت المرأة من بيت زوجها غير مفسدة كان لها أجرها بما انفقت، ولزوجها أجره بما كسب، وللخازن مثل ذلك: لا ينتقص بعضهم من أجر بعض شيئا. رواه الشيخان عن عائشة

Apabila seorang perempuan menafkahkan dari harta milik suaminya bukan untuk tujuan merusak hartanya, maka baginya pahala dari apa yang dinafkahkannya, dan bagi suaminya mendapat pahala dari apa yang diusahakannya dan bagi khazin (bendahara)nya pahala semisal demikian : pahala masing-masing tidak mengurangi pahala yang lainnya. (HR. Asy Syaikhani (Bukhari dan Muslim), Dari ‘Aisyah ra.)

Penjelasan : 
Seseorang wanita yang membelanjakan dari rumah tangga suami nya tanpa sepengetahuannya untuk tujuan baik, maka wanita itu akan mendapat pahala yang dinafkahkannya. Demikian pula suaminya akan mendapat pahala pula dari apa yang telah diusahakannya, sehingga pahala masing-masing itu tidak mengurangi pahala lainnya. Begitu pula yang menjadi kasir rumah tangganya, akan mendapat pahala pula atas apa yang telah dilakukannya (memberikan harta kepada majikan perempuannya).

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 12, Penerbit Al Haromain)

Hadits 80. 

إذا تثاءب أحدكم فليضع يده على فيه ولا يعوي، فإن الشيطان يضحك منه. رواه ابن ماجه عن أبى هريرة

Apabila seseorang di antara kamu menguap, hendaklah ia letakkan tangannya atas mulutnya, dan jangan berbunyi, sebab setan akan menertawakannya (bila ia melakukan hal itu). (HR. Ibnu Majah, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Seseorang yang menguap, hendaklah ia tutup mulutnya, jangan membuka mulutnya dan jangan bersuara. Barangsiapa yang menguapnya bersuara, niscaya setan akan mentertawakannya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 81. 

ﺇﺫﺍ ﺗﻢ ﻓﺠﻮﺭ ﺍﻟﻌﺒﺪ ﻣﻠﻚ ﻋﻴﻨﻴﻪ ﻓﺒﻜﻰ ﺑﻬﻤﺎ ﻣتى ﺷﺎﺀ. رواه ابن عدى عن عقبة بن عامر

Apabila kedurhakaan seorang hamba telah mencapai puncaknya, maka kedurhakaannya itu mempengaruhi kedua matanya, sehingga ia bisa menangis kapanpun ia maui. (HR. Ibnu 'Ady, Dari ‘Uqbah bin ‘Amir ra.)

Penjelasan : 
Orang yang sudah banyak dosanya, maka pada suatu waktu dia akan menyesal dan menangis, di waktu datang penyesalannya itu, Tapi ingatlah sesal dahulu pendapatan, sesal kemudian tidak berguna (setiap tindakan atau perbuatan itu hendaknya dipikirkan dahulu baik-baik sebelum dikerjakan agar tidak timbul penyesalan di kemudian hari).

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 82.

إذا ترك العبد الدعاء للوالدين ينقطع عنه الرزق. رواه الديلمى

Apabila seorang hamba meninggalkan (tidak) mendo’akan orang tuanya, niscaya putuslah rezekinya. (HR. Ad Dailamiy)

Penjelasan : 
Manusia disuruh berbakti dan berbuat baik kepada orang-tuanya, termasuk mendo’akan orang-tuanya, sebab do’a anak yang saleh dikabulkan Allah swt. Barangsiapa yang melupakan orang-tuanya termasuk tidak mendo’akan orang-tuanya, maka akan putuslah rezekinya, yaitu hidup orang itu tidak diberkati Allah.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 83.

إذا جامع أحدكم امرأته، فلا يتنحى حتى تقضى حاجتها، كما يحب أن يقضى حاجته. رواه ابن عدى عن طلق

Apabila seseorang kamu menggauli (mencampuri) isterinya, maka janganlah ia meninggalkannya (isterinya) sehingga ia menyempurnakan akan hajatnya (keinginannya), sebagaimana laki-laki itu menyempurnakan akan hajatnya. (HR. Ibnu 'Ady, Dari Thalaq)

Penjelasan : 
Seseorang yang mencampuri isterinya sehingga terpenuhi nafsunya, kemudian dia meninggalkan isterinya tanpa toleransi, berpindah tempat tidur dan sebagainya, hal itu tidak dibolehkan, tapi laki-laki itu harus berusaha memberi kesempatan kepada isterinya untuk melampiaskan keinginannya (syahwatnya), sebagaimana diri laki-laki itu sendiri. Jadi harus merasakan sama-sama nikmat dalam percampurannya itu.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 84.

إذا حضرتم موتاكم فأغمضوا البصر، فإن البصر يتبع الروح، وقولوا خيرًا فإن الملائكة تؤمن على ما يقول أهل الميت . رواه أحمد عن شداد بن أوس 

Apabila kamu sekalian menghadiri orang yang baru meninggal, maka pejamkanlah matanya, karena sesungguhnya penglihatan itu mengikuti ruh dan katakanlah yang baik-baik, sesungguhnya Malaikat mengaminkan atas perkataan ahli mayat. (HR. Ahmad, Dari Syaddad bin Aus ra.)

Penjelasan : 
Tiap-tiap mata orang yang akan meninggal, penglihatannya selalu ke atas, karena dia melihat ruhnya keluar dari jasadnya. Oleh karena itu apabila dia telah meninggal, cepat-cepatlah memejamkan matanya, agar matanya jangan terbuka terus, dan sebutlah kebaikannya, karena Malaikat turut mengaminkannya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 85.

إذا حكم الحاكم فاجتهد فأصاب فله أجران وإذا حكم  فأخطأ فله أجر واحد. رواه البخارى ومسلم

Apabila seorang Hakim memutuskan melalui ijtihad kemudian ijtihadnya itu benar, maka baginya dua pahala, dan apabila dia menghukum kemudian ijtihadnya itu keliru, maka baginya satu pahala. (HR. Bukhari dan Muslim)

Penjelasan : 
Hakim adalah orang yang mengadili sesuatu perkara, dan ditangannya terletak segala keputusan-keputusan. Apabila dia menghukum orang, haruslah berpedoman kepada Al Qur'an dan Hadits, dan apabila tidak terdapat dalam Al Qur'an dan Hadits haruslah memakai ijtihad dengan ilmu pengetahuan menurut semestinya. Tidak boleh berijtihad tanpa ilmu. Jika benar ijtihadnya itu, maka dia diberi pahala dua bahagian, sebahagian karena berijtihad dan sebahagian lagi, karena benarnya ijtihad itu. Tetapi jika ijtihadnya itu keliru, dia mendapat satu bahagian, karena ijtihadnya saja. Adapun kesalahannya itu karena tidak disengaja, maka dia tidak berdosa.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 86.

اذا ختم العبد القران صلى عليه عند ختمه ستون الف ملك. رواه الديلمي عن عمرو بن شعيب

Apabila seseorang menamatkan Al Qur'an turut mendo'akan ketika khatamnya itu, enam puluh ribu Malaikat. (HR. Ad Dailami, Dari Amr bin Syu'aib ra.)

Penjelasan : 
Umat Islam harus pandai membaca Al Qur'an,memahami isinya serta mengamalkannya. Membaca Al Qur'an mendapat pahala yang besar, dan apabila seseorang membaca Al Qur'an sampai tamat, maka orang itu mendapat do'a dari enam puluh ribu Malaikat. Beruntunglah orang yang dido'akan 60.000 Malaikat, semoga do'a Malaikat itu diterima Allah untuknya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 87.

إذا خرج أحدكم إلى سفر فليودع إخوانه فإن الله جاعل له في دعائهم البركة. رواه ابن عساكر عن زيد بن أرقم

Apabila seseorang di antara kamu keluar untuk bepergian hendaklah ia minta diri kepada saudara-saudaranya, karena sesungguhnya Allah menjadikan baginya pada do'a mereka akan keberkatan. (HR. Ibnu ‘Asakir, Dari Zaid bin Arqam ra.)

Penjelasan : 
Apabila seseorang bepergian jauh, hendaklah ia bermohon-diri kepada saudara-saudaranya, bahwa dia akan pergi dan bermaaf-maafan serta do'a-mendo'akan, itu perbuatan yang baik sekali. Mudah-mudahan do'a itu diterima Allah swt. karena pada do'a itu ada terdapat keberkatan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 88.

إذا دخل أحدكم إلى القوم فأوسع له فليجلس فإنما هي كرامة من الله أكرمه بها أخوه المسلم، فإن لم يوسع له فلينظر أوسعها مكانا فليجلس فيه

Apabila salah seorang di antara kamu mendatangi suatu kaum, lalu dilapangkanlah tempat baginya, maka duduklah dia. Sesungguhnya itu adalah kemuliaan dari Allah yang dilakukan oleh seorang muslim terhadap saudaranya. Jika tidak ada tempat yang lapang baginya, maka hendaklah ia lihat tempat yang agak lapang, lalu duduklah ia di situ. (Dari Abu Syaibah Al Khudri)

Penjelasan : 
Apabila kita bersama-sama di suatu tempat, seumpama dalam masjid atau majelis ta’lim untuk mendengarkan pengajian, pengunjungnya penuh sesak, maka apabila ada orang yang baru datang, jika di tempat kita itu ada yang masih lowong, maka berilah orang yang baru datang itu tempat duduk, yang demikian itu adalah satu perbuatan yang mulia di sisi Allah swt. dan apabila di tempat kita tidak ada yang lowong (sudah sempit) maka yang baru datang itu hendaklah mencari sendiri, di tempat mana yang agak lapang, maka di situlah dia duduk. Hal ini tidak mengganggu kepada ketenteraman umum.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 13, Penerbit Al Haromain)

Hadits 89.

إذا دخل الضيف على القوم دخل برزقه، وإذا خرج خرج بمغفرة ذنوبهم‏.‏ رواه الديلمى عن أنس

Apabila seorang tamu masuk pada suatu kaum, ia datang dengan membawa rizki, dan apabila keluar tamu itu keluarlah dia dengan ampunan dosa untuk mereka. (HR. Ad Dailami, Dari Anas ra.)

Penjelasan : 
Agama Islam mengajarkan kepada manusia supaya memuliakan tamu, barangsiapa yang menerima tamu dengan baik, maka dia akan mendapat pahala. Dan janganlah takut menerima tamu, karena mereka itu membawa rezeki, artinya secara tidak langsung tamu itu tidak akan menyusahkan, walaupun perbelanjaan dapur bertambah, tapi dengan kekayaan Allah, kita akan mendapat rezeki yang bisa menutupi ketekoran itu. Dan semoga dosa kita mendapat ampunan dari Allah dengan keluarnya tamu itu dari rumah, dengan membawa ampunan dari dosa-dosa kita. Tamu itu ada batasnya yaitu sampai 3 hari dan lebih dari itu, maka dia tidak bernama tamu lagi.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 90. 

إذا دعا الرجل امرأته إلى فراشه فأبتْ فبات وهو غضبان عليها لعنتها الملائكة حتى تصبح. رواه أحمدعن أبى هريرة

Apabila seorang laki-laki memanggil isterinya ke tempat tidurmya, lalu isterinya enggan, dan bermalamlah (tidur) laki-laki itu dalam keadaan marah kepada isterinya, maka para Malaikat mengutuk perempuan itu hingga pagi hari. (HR. Ahmad, Dari Abu Hurairah ra.)

Penjelasan : 
Isteri yang tak mau memperkenankan kehendak suaminya, diwaktu dipanggil ke tempat tidur, sehingga menimbulkan marah sang suami kepada isterinya, maka isteri itu berdosa dan dia mendapat kutukan Malaikat Kalau wanita tidak dapat lagi melayani kehendak suaminya, mungkin karena fisik wanita itu lemah, sakit dan sebagainya, maka itulah salahsatu sebab orang itu boleh berpoligami.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 91. 

إِذَا دُعِيَ أَحَدُكُمْ إِلَى الْوَلِيمَةِ فَلْيَأْتِهَا. رواه البخارى وملم

Apabila kamu diundang oleh seseorang ke pesta perkawinan, maka datangilah. (HR. Bukhari dan Muslim)

Penjelasan : 
Kalau kita diundang ke pesta perkawinan (pesta yang diadakan karena mensyukuri pernikahannya), maka datangilah jika tidak ada halangan penting yang tak dapat ditinggalkan. Sebahagian ulama berpendapat bahwa mendatangi pesta perkawinan itu hukumnya wajib, dan setengah ulama mengatakan
hukumnya sunnat mu'akkad, yaitu sunat yang dipentingkan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 92.

إذا دخل أحدكم المسجد فليركع ركعتين قبل أن يجلس. رواه الجماعة

Apabila seseorang di antara kamu masuk ke dalam mesjid, hendaklah ia shalat dua raka'at sebelum duduk. (Hadits riwayat Jama' ah).

Penjelasan : 
Orang yang masuk mesjid, lalu dia shalat dua raka'at, maka shalatnya itu disebut shalat Tahiyatul masjid, artinya shalat menghormati mesjid, shalat itu dilakukan ketika baru masuk masjid (sebelum duduk). Jadi kalau masuk mesjid janganlah duduk dahulu, tapi shalat lah dua raka'at, sebelum duduk.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 93. 

إِذَا دَخَلَ شَهْرُ رَمَضَانَ فُتِّحَتْ أَبْوَابُ السَّمَاءِ، وَغُلِّقَتْ أَبْوَابُ جَهَنَّمَ، وَسُلْسِلَتِ الشَّيَاطِينُ. رواه الشيخان

Apabila masuk bulan Ramadhan, dibukakanlah pintu langit dan dikuncilah pintu neraka, dan dibelenggulah setan-setan. (HR. Asy Syaikhani / Bukhari - Muslim) 

Penjelasan : 
Perkataan Nabi yang tersebut itu adalah kata-kata kiasan, yaitu dengan datangnya bulan Ramadhan, orang-orang Islam wajib mengerjakan puasa. Puasa adalah menahan diri dari makan-minum dan segala yang membukakan dari nafsu kehendak setan. Orang berhati-hati menjaga dirinya dari tipu-daya setan, berarti orang itu telah terpelihara dari dosa, dan orang yang terpelihara dari dosa, tentulah ia menjadi orang yang takwa kepada Allah dan surgalah tempat kediamannya. Jika surga telah terbuka lebar, berarti pintu neraka akan dikunci dan setan-setan tidak akan dapat berkutik lagi dan inilah yang dinamakan setan-setan terbelenggu.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 94.

إِذَا رَأى أحَدُكُمْ الرُّؤْيَا يَكْرَهُهَا، فَلْيَبْصُقْ عَنْ يَسَارِهِ ثَلاثًا، وَلْيَسْتَعِذْ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ ثَلاَثًا، وَلْيَتَحَوَّل عَنْ جَنْبِهِ الَّذِي كَانَ عَلَيْهِ. رواه مسلم عن جابر

Apabila seseorang kamu berminmpi yang tak disukainya (jelek), hendaklah ia meludah ke sebelah kiri tiga kali dan berlindung kepada Allah dari godaan setan 3x dan berpalinglah ia dari sisi yang semula
ia tidur. (HR. Muslim, Dari Jabir ra.)

Penjelasan : 
Mimpi Rasul-rasul Allah adalah mimpi yang benar, dan mereka diajarkan Allah akan ta'wil mimpinya itu, tetapi mimpi orang kebanyakkan adalah permainan tidur saja, tak diberitahukan Allah kepadanya akan ta'wil mimpinya itu, tetapi sebahagian manusia ada yang meramalkan ta'wil mimpi, umpamanya jika dia bermimpi kehilangan, rumahnya terbakar tanda dia akan dirugikan, suaminya kawin lagi atau adakalanya kematian dan sebagainya. Apabila seseorang bermimpi yang serupa itu, dan dia menaruh sangka, bahwa ramalan mimpinya itu jelek, maka sewaktu bangun dari tidurnya, bacalah Ta'awwudz (A'udzubillahi minassyaithanirrajim) sebanyak 3x dan lalu lanjutkanlah tidurnya ke sisi yang lain, Insya Allah tidak menjadi apa.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 95.

ذَا رَأى أحَدُكُمْ رُؤيَا يُحِبُّهَا، فَإنَّمَا هِيَ مِنَ اللهِ تَعَالَى، فَلْيَحْمَدِ اللهَ عَلَيْهَا، وَلْيُحَدِّثْ بِهَا وفي رواية: فَلاَ يُحَدِّثْ بِهَا إِلاَّ مَنْ يُحِبُّ وَإِذَا رَأَى غَيْرَ ذَلِكَ مِمَّا يَكْرَهُ، فإنَّمَا هِيَ مِنَ الشَّيْطَانِ، فَلْيَسْتَعِذْ مِنْ شَرِّهَا، وَلاَ يَذْكُرْهَا لأَحَدٍ؛ فَإنَّهَا لا تَضُرُّهُ. رواه البخارى عن أبى سعيد

Apabila seseorang kamu bermimpi yang disukainya (baik), maka sesungguhnya mimpi yang baik itu datangnya dari Allah, oleh karena itu pujilah Allah dan beritakanlah mimpi itu, dan apabila melihat selain demikian, daripada apa yang tak disukai, maka sesungguhnya mimpi itu datangnya dari setan, maka berlindunglah kepada Allah dan jangan disebut-sebut (menceritakan) mimpi itu kepada siapapun, maka mimpi itu tidak akan membahayakannya. (HR. Bukhari, Dan Abi Sa'id ra.)

Penjelasan : 
Jika bermimpi buruk sebagaimana yang disebutkan dalam hadits di atas, maka berlindunglah ke pada Allah 3 x (membaca ta'awwudz) serta meludah ke sebelah kiri 3 x. Tetapi jika mimpi itu baik, maka sebaliknya yang harus dilakukan, yaitu bacalah pujil-pujian kepada Allah dan boleh mimpi itu diceritakan kepada orang, mudah-mudahan mimpi itu benar-benar membawa yang baik-baik.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain)

Hadits 96.

إذا رأيتم عمودا أحمر من قبل المشرق في شهر رمضان ، فادخروا طعام سنتكم ، فإنها سنة جوع. رواه الطبرانى

Apabila kamu melihat tiang cahaya yang merah dari sebelah Timur pada bulan Ramadhan, maka simpanlah makanan pada tahun itu, maka sesungguhnya tahun itu adalah tahun paceklik (kelaparan ). (HR. Ath Thabrani) 

Penjelasan : 
Jika kita melihat pada bulan Ramadhan di sebelah Timur di ufuk langit ada garis merah yang melintang seperti tiang, (garis lurus yang merah) itu tandanya pada tahun itu musim paceklik, maka berhematlah dan simpanlah makanan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 14, Penerbit Al Haromain) 

Hadits 97.

إذا رَأَى أَحَدُكُمْ جُنازة إن لم يكُن مَاشياً مَعَهَا فَلْيَقُمْ حَتَّى يُخلقها أو  تخلفه، أو توضع من قبل أن تخلفه. رواه البخاري ومسلم

Apabila seseorang di antara kamu melihat jenazah, kemudian ia tidak ikut menghantarkannya, hendaknya ia berdiri lalu meningalkan jenazah tersebut, atau menunggu sampai jenazah tersebut lewat darinya, atau menunggu sampai jenazah tersebut diletakkan sebelum engkau meninggalkannya. (HR. Bukhari dan Muslim)

Penjelasan : 
Apabila kita melihat orang mengusung jenazah atau mobil jenazah yang membawa jenazah di dalamnya, hendaklah kita berdiri sebagai penghormatan kepadanya sampai ia melewati kita, atau kita berdiri kemudian meninggalkannya, atau sebelum meninggalkannya kita terlebih dahulu menunggu sampai ia diletakkan di dalam kuburan. Tata cara penghormatan terhadap jenazah seperti ini adalah bagi yang tidak ikut menghantarkannya sampai ke kuburan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 15, Penerbit Al Haromain)

Hadits 98.

إذا رَأَى أَحَدُكُم امرأة خشناء فأعجبتة فليأت أهله، فإنّ البضع واحد، وَمَعَها مثل الذي معها. رواه الخطيب عن عمر

Apabila seseorang di antara kamu melihat wanita yang cantik lalu ia tertarik kepadanya, maka datangilah ahlimu, sesungguhnya sesuatu yang ada pada wanita itu, ada pula pada keluargamu. (HR. Al Khathib, dari Umar ra.)

Penjelasan : 
Seseorang laki-laki apabila tergoda oleh seorang wanita, maka laki-laki itu hendaklah cepat-cepat pulang ke rumahnya, maka apa yang dia inginkan pada wanita lain itu, ada pula pada isterinya.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 15, Penerbit Al Haromain)

Hadits 99. 

إذا رأى أحدُكُمْ بأخيه بلاء فليخمد الله ولا يشمعة ذلك. رواه ابن النجار عن جابر

Apabila seseorang kamu melihat saudaranya mendapat cobaan, maka pujilah Allah dan janganlah sampai ia mendengar pujianmu itu. (HR. Ibnu Najjar, Dari Jabir ra.)

Penjelasan : 
Tiap-tiap manusia akan mendapat cobaan dari Allah dengan bermacam-macam cobaan, jika orang lain yang mendapat cobaan itu, maka hendaklah kita bertambah mendekatkan diri kepada Allah dengan memujinya dan janganlah kita perdengarkannya, tetapi koreksilah diri, mungkin Allah swt menghukum seseorang karena ia banyak dosanya. Jika ia mendengar pujian itu, nanti ia salah terima, disangkanya kita senang ia dapat cobaan.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 15, Penerbit Al Haromain) 

Hadits 100. 

إِذَا رَأَيْكُمُ الرَّجُلَ يعتاد المساجد، فاشهدوا له بالإيمان. رواه البيهقى عن أبى سعيد

Apabila kamu melihat seseorang yang menjadi pengunjung tetap di Mesjid, maka saksikanlah olehmu ia adalah orang yang beriman.
(HR. Al Baihaqi, Dari Abi Sa'id ra.)

Penjelasan : 
Orang-orang yang rajin ke mesjid untuk melakukan sholat fardhu dan bertekun di dalamnya untuk selalu berdzikir dan senang datang kemasjid untuk memakmurkan masjid, tandanya orang itu orang yang beriman kepada Allah, karena dia telah menyisihkan waktunya untuk berbakti kepada Allah.

(Kitab Mukhtarul Ahadits Nabawiyyah - As Sayyid Ahmad Al Hasyimiy, Bab Huruf Hamzah, Halaman 15, Penerbit Al Haromain)

Website : http://www.shulfialaydrus.com/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/  
Instagram : http://www.instagram.com/shulfialaydrus/  
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi
Telegram : https://telegram.me/habibshulfialaydrus/
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : https://telegram.me/majlisnuurussaadah/   
LINE : shulfialaydrus
Facebook : Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus atau http://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/ 
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/  

Donasi atau infak atau sedekah. 
Bank BRI Cab. JKT Joglo. 
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5. 
Penulis dan pemberi ijazah : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom. 

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس