Rabu, 15 Mei 2019

Macam-macam kunci surga.


Macam-macam kunci surga.

1. Memperbanyak membaca LAA ILAAHA ILLALLAAHU MUHAMMADUR ROSUULULLAH.

Dari Anas bin Malik ra., ia berkata :

كَانَ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَمُعاذٌ رَدِيفُهُ عَلَى الرَّحْلِ قَالَ يَا مُعَاذَ بْنَ جَبَلٍ قَالَ لَبَّيْكَ يَا رَسُولَ اللَّهِ وَسَعْدَيْكَ قَالَ يَا مُعَاذُ قَالَ لَبَّيْكَ يَا رَسُولَ اللَّهِ وَسَعْدَيْكَ ثَلَاثًا قَالَ مَا مِنْ أَحَدٍ يَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا رَسُولُ اللَّهِ صِدْقًا مِنْ قَلْبِهِ إِلَّا حَرَّمَهُ اللَّهُ عَلَى النَّارِ قَالَ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَفَلَا أُخْبِرُ بِهِ النَّاسَ فَيَسْتَبْشِرُوا قَالَ إِذًا يَتَّكِلُوا وَأَخْبَرَ بِهَا مُعَاذٌ عِنْدَ مَوْتِهِ تَأَثُّمًا

Suatu hari Nabi Shallallaahu ‘alaihi wasallam sedang menunggang tunggangannya dan Mu’adz ra. membonceng di belakangnya. Nabi berseru, “Wahai Mu’adz bin Jabal!” Mu’adz menjawab seruan Nabi, “Labbaika ya Rasulullah wa sa’daik!” Nabi berseru kembali, “Wahai Mu’adz!” Dan Mu’adz menjawab seruan beliau, “Labbaika ya Rasulullah wa sa’daik!” Rasulullah ulang seruannya sebanyak 3 kali, lantas beliau bersabda, “Tak seorangpun yang bersaksi bahwa tidak ada Ilah yang berhak disembah selain Allah dan bahwa Muhammad adalah Utusan Allah, dan persaksian ini benar berasal dari hatinya, melainkan Allah haramkan ia dari api neraka.” Mu’aadz bertanya, “Wahai Rasulullah, bolehkah aku khabari manusia dengan berita ini hingga mereka bersuka hati?” Rasulullah bersabda, “Kalau begitu mereka akan menjadi pasrah.” Maka Mu’adz pun memberitahukan hadits ini ketika ia akan wafat karena takut berdosa (telah menyembunyikan ilmu, -pent).” (HR. Bukhori dan Muslim)

Dari sahabat Mu’adz bin Jabal radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

مفتاح الجنة شهادة أن لا اله إلا الله

Pembuka (pintu) surga adalah kalimat syahadat LAA ILAAHA ILLALLAAHU. (HR. Al Bazzar dalam Musnad No.2660)

وقال صلى الله عليه وسلم: مَنْ قَالَ لا إلٰهَ إلاَّ الله خَالِصا مُخْلِصا دَخَلَ الجَنَّةَ

Nabi saww. bersabda: “Barangsiapa membaca LAA ILAAHA ILLALLAHU dengan ikhlas semata-mata karena Allah, maka dia masuk surga”. (HR. Ath Thabrani, Kitab Lubabul Hadits)

2. Memperbanyak membaca LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLA BILLAAH.

Dari Mu’adz bin Jabal ra.,Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

ألا أدلك على باب من أبواب الجنة قلت بلى قال لا حول ولا قوة إلا بالله

Maukah engkau aku tunjukkan salah satu pintu dari pintu-pintu surga? Aku menjawab, “Ya mau” Rasulullah bersabda, “LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLA BILLAAH (Tidak ada daya dan upaya (kekuatan) kecuali dengan Allah)”. (HR. Ahmad, Syaikh Ahmad Syakir mengatakan hadits ini hasan lighairihi)

3. Mengerjakan sholat.

حَدَّثَنَا أَبُو بَكْرٍ مُحَمَّدُ بْنُ زَنْجَوَيْهِ الْبَغْدَادِيُّ وَغَيْرُ وَاحِدٍ قَالَ حَدَّثَنَا الْحُسَيْنُ بْنُ مُحَمَّدٍ حَدَّثَنَا سُلَيْمَانُ بْنُ قَرْمٍ عَنْ أَبِي يَحْيَى الْقَتَّاتِ عَنْ مُجَاهِدٍ عَنْ جَابِرِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مِفْتَاحُ الْجَنَّةِ الصَّلَاةُ وَمِفْتَاحُ الصَّلَاةِ الْوُضُوءُ

Telah menceritakan kepada kami Abu Bakr Muhammad bin Zanjawih Al Baghdadi dan tidak hanya satu, ia berkata; telah menceritakan kepada kami Husain bin Muhammad berkata, telah menceritakan kepada kami Sulaiman bin Qarn dari Abu Yahya Al Qattat dari Mujahid dari Jabir bin Abdullah Radliaallahu 'anhuma, ia berkata, Rasulullah Shallahu 'alaihi wa Sallam bersabda: "Kunci surga adalah shalat, sedang kunci shalat adalah wudhu." (HR. At Tirmidzi No.4 dan Ahmad No.14135)

4. BISMILLAAHIR ROHMAANIR ROHIIM.

Al Habib Abdullah bin Muhsin Al Atthas rhm. (Empang Bogor) berkata :
Apakah kalian mengetahui kunci-kunci surga itu? Ketahuilah bahwa kunci surga yang sebenarnya adalah BISMILLAAHIR ROHMAANIR ROHIIM.

Website : http://shulfialaydrus.blogspot.co.id/ atau https://shulfialaydrus.wordpress.com/
Instagram : @shulfialaydrus
Instagram Majelis Nuurus Sa'aadah : @majlisnuurussaadah
Twitter : @shulfialaydrus dan @shulfi   
Telegram : @habibshulfialaydrus
Telegram Majelis Nuurus Sa'aadah : @majlisnuurussaadah
Pin BBM : D45BD3BE       
Pin BBM Channel Majelis Ta’lim Nuurus Sa’aadah : C003BF865
Facebook : https://www.facebook.com/habibshulfialaydrus/
Group Facebook : Majelis Nuurus Sa’aadah atau https://www.facebook.com/groups/160814570679672/

Donasi atau infak atau sedekah.
Bank BRI Cab. JKT Joglo.
Atas Nama : Muhamad Shulfi.
No.Rek : 0396-01-011361-50-5.

Penulis : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus, S.Kom.

محمد سلفى بن أبو نوار العيدروس